UPDATE BATC 2022: Jepang Mundur, Tim Bulutangkis Putri Indonesia Melaju ke Final, Tim Putra Tanding Sore Ini

- 19 Februari 2022, 11:22 WIB
Jepang mundur dari semifinal BATC 2022, alasan negara matahari itu mengundurkan diri kini diketahui.
Jepang mundur dari semifinal BATC 2022, alasan negara matahari itu mengundurkan diri kini diketahui. /Instagram.com/@badmintonasia.official

KALBAR TERKINI - Tim bulutangkis putri Jepang memilih mundur dari ajang Badminton Asia Team Championship (BATC) 2022, yang membuat Indonesia otomatis lolos ke babak final.

Sejatinya Jepang yang akan bertanding melawan tim bulutangkis putri Indonesia di babak semi-final BACT 2022, hari ini, Sabtu, 19 Februari 2022 pagi.

"Tim putri Indonesia melaju ke babak final Kejuaraan Asia Beregu 2022 setelah Jepang memutuskan untuk mundur," tulis akun Twitter resmi PBSI pagi ini.

Menurut keterangan Badminton Asia, kondisi para pemain tim Jepang saat ini sedang tidak fit hingga memutuskan untuk mundur dari pertandingan.

Baca Juga: UPDATE HASIL BATC 2022: Tim Bulutangkis Putra Indonesia Taklukkan Korea Selatan, Partai Terakhir Menegangkan

Baca Juga: CEK JADWAL BRI LIGA 1 HARI INI, Klasemen dan Top Skor: Uji Ketajaman Marco Simic Saat Bertemu Persik Kediri

Jepang juga diketahui hanya membawa 8 pemain bulutangkis putri di ajang BATC 2022.

"SEMIFINAL UPDATE,”

Tim Wanita Jepang mengundurkan diri dari Semifinal Selangor BATC 2022 karena beberapa pemain merasa tidak fit untuk bermain.

Dengan demikian, Tim Putri Indonesia akan langsung melaju ke babak final," tulis akun @Badminton_Asia dalam bahasa Inggris.

Baca Juga: UPDATE Jadwal Lengkap Badminton Asia Team Championship 2022: Tim Putri Indonesia Lolos ke Semifinal

Kedepannya, di babak final, tim bulutangkis Indonesia akan menghadapi pemenang dari pertandingan antara Malaysia vs Korea Selatan.

Laga antara tim bulutagkis putri Korea Selatan vs Malaysia sedang berlangsung hari ini, Sabtu, 19 Februari 2022.

Sementara itu tim bulutangkis putra Indonesia akan bertanding di babak semifinal BATC 2022 sore ini.

Indonesia akan melawan Singapura hari ini, Sabtu, 19 Februari 2022 pada pukul 15:00 WIB.

Untuk pemenang antara Indonesia vs Singapura akan bertemu dengan pemenang dari laga semi-final lain, yaitu Malaysia vs Singapura di babak final.

Sebagi Informasi, tim bulutangkis putra Indonesia adalah juara bertahan BATC selama tiga tahun berturut-turut.

Gelar terakhir diperoleh Indonesia pada 2020 saat mengalahkan Malaysia 3-1 di Filipina.***

 

Editor: Ponti Ana Banjaria

Sumber: Badminton Asia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah