Mohamed Salah Nyaman di Puncak dan Son Heung-min Geser CR7, Ini Daftar Top Skor Liga Inggris hingga Pekan ke24

- 11 Februari 2022, 11:19 WIB
Ronaldo kecewa Manchester United gagal raih tiga poin / Instagram @manchesterunited
Ronaldo kecewa Manchester United gagal raih tiga poin / Instagram @manchesterunited /

Sedangkan penyerang Manchester United, Cristiano Ronaldo lagi-lagi tak mampu menambah pundi-pundi golnya usai Setan Merah hanya mampu bermain imbang melawan Burnley pada Rabu 9 Februari 2022.

Bergeser ke London, winger lincah Tottenham Hotspur, Son-heung min mampu melewati pundi-pundi gol yang diciptakan oleh CR7 usai dirinya sukses mencetak gol saat Spurs ditumbangkan Southampton pada 10 Februari 2022.

Dan dari kota Merseyside, trio Liverpool, Mane, Salah, dan Jota mampu menunjukkan ketajamannya di Liga Inggris musim ini.

Baca Juga: Mohamed Salah Berfoto Dengan Klub Mesir Al Ahly, Klub Tempatnya Dulu Bermain Sebelum di Liverpool

Nama mereka menjadi yang terdepan untuk bersaing memperebutkan gelar top skor Liga Inggris 2021-2022.

Khususnya Diogo Jota, ia sukses mencetak brace kala Liverpool berhasil mengatasi perlawanan Leicester dengan skor 2-0 pada Jumat 11 Februari 2022

Faktanya, dalam enam musim Liga Inggris terakhir, lima pemain berbeda telah memenangkan Sepatu Emas.

Hal tersebut membuktikan bahwa persaingan daftar top skor di Liga Inggris selalu menjadi hal yang menarik untuk diikuti.

Harry Kane adalah top skor musim lalu dengan torehan 23 gol untuk Tottenham Hotspur, kapten Timnas Inggris itu juga sukses menyabet gelar Playmaker Award lewat catatan 14 assistnya.

Namun, hingga pekan ke-24, Harry Kane belum mampu menunjukkan tajinya sebagai striker haus gol, namanya terlempar dari kandidat terkuat peraih sepatu emas.

Halaman:

Editor: Slamet Bowo Santoso

Sumber: Sportmole


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah