Hasil Pertandingan BRI Liga 1, Persita Tangerang Tahan Imbang Borneo FC dengan 10 Pemain, Akhir yang Dramatis

- 2 Oktober 2021, 19:08 WIB
Borneo FC ditahan Imbang Persita Tangerang dalam lanjutan BRI Liga 1 Pekan ke-6
Borneo FC ditahan Imbang Persita Tangerang dalam lanjutan BRI Liga 1 Pekan ke-6 /Tangkapan Layar [email protected]/

KALBAR TERKINI – Pertandingan antara Persita Tangerang melawan Borneo FC berlangsung seru dan dramatis dalam lanjutan BRI Liga 1 pekan ke-6.

Berakhir dengan skor imbang 2-2, Persita Tangerang dapat menyamakan kedudukan dengan 10 orang pemain, pasca salah satu pemain mereka terkena kartu merah.

Berlangsung di Stadion Pakansari Bogor, Sabtu, 02 Oktober 2021pertandingan dimulai dengan tensi tinggi dan dengan ritme cepat, dimana Borneo FC lebih dulu mencetak gol.

Borneo FC tampil berbeda sore tadi, mereka bermain tanpa penyerang andalannya Guy Junior. Sang pelatih Ahmad Amiruddin memilih Francisco Torres, untuk memperkuat lini depan.

Baca Juga: Prediksi BRI Liga 1 Pekan ke-6, Borneo FC Kontra Persita Tangerang, Adu Strategi, Siapakah yang Lebih Unggul?

Strategi ini tampaknya berhasil karena membuat Persita Tangerang tak mudah membaca permainan mereka.

Tak lama, dimenit-31 Wildansyah membuka angka keunggulan Borneo FC.  Wildansyah berhasil menyundul bola hasil tendangan bebas yang dilakukan oleh  Jonathan Bastos dari sisi kiri.

Sundulan kepala Wildansyah ternyata tak bisa ditepis oleh penjaga gawang Persita Tangerang, Dhika Bhayangkara. 1-0 Untuk Borneo FC.

Terjadi insiden dimenit ke-43 ketika wasit memberikan kartu kuning kedua kepada Irsyad Maulana.
Irsyad, dinilai melakukan diving, ketika  Nuruddin Davronov menjegalnya di kotak penalti.

Baca Juga: Prediksi BRI Liga 1 Pekan ke-6, Persiraja Banda Aceh vs Persija Jakarta, Kembalinya Paulo Hendrique

Alhasil Persita Tangerang harus bermain dengan 10 orang pemain di babak kedua.

Dibabak kedua, walau dengan sepuluh orang pemain, Persita masih tampak garang, sayangnya, Borneo malah mencetak gol tambahan.

Gol tersebut diciptakan oleh Francisco Torres dimenit 51. Skor 2-0 untuk keunggulan Borneo FC. Unggul skor dan jumlah pemain membuat Borneo FC berada di atas angin. Mereka hanya cukup bertahan sampai peluit akhir babak kedua dibunyikan.

Sayangnya kenyataan berkata lain, tanpa disangka dan diduga, Persita Tangerang malah bisa memperkecil kekalahan setelah dimenit ke-76 Ahmad Hardianto mencetak gol.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Hari Ini, Sabtu, 02 Oktober 2021, Indosiar dan ANTV, Ada Big Match BRI Liga 1 Live

Dikawal ketat oleh dua pemain Borneo FC, Ahmad Nur Hardianto dengan lihai melepaskan tendangan ke sisi kanan gawang Borneo FC. 2-1 Persita Tangerang memperkecil kekalahan.

Lanjut bermain dengan semangat juang tinggi, Pendekar Cisadane berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-89 lewat Rifky Dwi Septawan.

Tendangan bebas Rifky Dwi Septiawan mengarah ke pojok kiri gawang Borneo FC, sebenarnya bola telah ditepis oleh kiper Angga Saputro, namun wasit Iwan Sukoco menilai bola telah melewati garis gawang.

2-2 skor pertandingan imbang.

Beruntung bagi Persita Tangerang dapat menahan imbang Borneo FC hanya dengan 10 pemain. Dengan hasil ini Borneo FC dan Persita Tangerang harus berbagi poin.

Baca Juga: Prediksi Pertandingan BRI Liga 1 Pekan ke-6, Persib Bandung vs PSM Makassar, Adu Ketajaman Lini Depan

Berikut Susunan Pemain Kedua Tim.

Borneo FC (4-2-3-1): Angga Saputro; Javlon Guseynov, Wildansyah, Rifad Marasabessy, Safrudin Tahar; Nuriddin Davronov, Paulo Sitanggang; Terens Puhiri, Jonathan Bustos, Wawan Febrianto; Francisco Torres.

Pelatih: Ahmad Amiruddin.

Persita Tangerang (4-3-3): Dhika Bayangkara; Agung Prasetyo, Syaiful Anwar, Muhammad Toha, Edo Febriansyah; Bae Sin-yong, Ade Jantra, Taufiq Febriyanto; Irsyad Maulana, Aldi Al Achya, Ahmad Nur Hardianto.

Pelatih: Widodo C. Putro.***

Editor: Ponti Ana Banjaria

Sumber: Liga 1 Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah