Prediksi BRI Liga 1 Pekan ke-6, Persiraja Banda Aceh vs Persija Jakarta, Kembalinya Paulo Hendrique

- 2 Oktober 2021, 11:58 WIB
Persiraja Banda Aceh Akan Bertemu Persija Jakarta dalam Lanjutan BRI LIga 1 Pekan ke 6
Persiraja Banda Aceh Akan Bertemu Persija Jakarta dalam Lanjutan BRI LIga 1 Pekan ke 6 /Tangkapan layar /

KALBAR TERKINI – Persiraja Banda Aceh akan bertemu dengan Persija Jakarta dalam lanjutan pertandingan BRI Liga 1 pekan ke-6, Sabtu, 02 Oktober 2021.

Bertanding di stadion Pakansari, Bogor pertandingan akan dimulai sekitar pukul 18.15 WIB dan Indosiar akan menayangkkan secara live pertemuan Persiraja Banda Aceh dan Persija Jakarta ini.

Persiraja Banda Aceh yang berada di dasar klasemen sementara, harus bisa mengatur strategi agar bisa keluar dari zona degradasi.

Perolehan poin penuh tentunya harus disertai dengan semangat juang Laskar Rencong agar tak semakin terpuruk.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Hari Ini, Sabtu, 02 Oktober 2021, Indosiar dan ANTV, Ada Big Match BRI Liga 1 Live

"Kami bersepakat, kami merindukan kemenangan. Kami merindukan poin. Artinya ketika melawan Persija, kami sudah siap," kata pelatih Persiraja, Hendri Susilo pada konferensi pers virtual jelang laga, Jumat, 1 Oktober 2021.

Saat ini Persiraja baru mengantongi 3 poin dari lima laga, kabar baiknya, Persiraja Banda Aceh akan bisa menurunkan striker andalan mereka Paulo Henrique.

Dipertandingan sebelumnya, pria yang sudah menghasilkan lima gol ini tak bisa memperkuat timnya karena akumulasi kartu kuning.

Sebelumnya, Persiraja harus menerima tiga kali kekalahan usai menumbangkan PSS Sleman 3-2 di pekan kedua Liga 1 2021.

Halaman:

Editor: Ponti Ana Banjaria

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x