Prediksi BRI Liga 1 Pekan-6, Persebaya Surabaya vs PSIS Semarang, Bajul Ijo Pertahankan Tradisi Menang

3 Oktober 2021, 11:59 WIB
Persebaya Surabaya akan bertemu PSIS Semarang dalam lanjutan BRI Liga 1 Pekan ke-6 / Vidio.com

KALBAR TERKINI – Duel sengit akan terjadi sore ini, ketika Persebaya Surabaya akan bertemu dengan PSIS Semarang dalam lanjutan BRI Liga 1 pekan ke-6.

Bermain di Stadion Wibawa Mukti, Minggu, 03 Oktober 2021, pertandingan Persebaya vs PSIS Semarang akan berlangsung pukul 20.45 WIB.

Dipekan kelima, Persebaya menang atas PSS Sleman dengan skor 3-1 dan ini cukup menjadi modal untuk memompa semangat tim asuhan Aji Santoso ini.

Sayangnya, tim Bajul Ijo harus memperkuat lini pertahanan pasalnya dalam lima laga tanding, mereka sudah kebobolan sembilan gol.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Hari Ini, Minggu, 3 Oktober , Ada Live BRI Liga 1, Persebaya vs PSIS Semarang di Indosiar

Posisinya hanya bertaut selisih satu gol sebagai tim yang paling banyak kebobolan dalam 5 pertandingan.

Dalam pertandingan nanti malam saat melawan PSIS, agaknya Persebaya akan sedikit kesulitan dalam komposisi pemain. Tiga pemain belakang mereka akan dipanggil untuk memperkuat Timnas Indonesia.

Mereka adalah Ernando Ari (kiper), Rizky Ridho (bek tengah), dan Rachmat Irianto (gelandang bertahan).

Ditambah lagi dengan Ricky Kambuaya, ujung tombak mereka untuk merobek jala lawan ikut absen karena memperkuat Timnas.

Baca Juga: Rekap Pertandingan BRI Liga 1 Pekan ke-6, Persib Bandung Bermain Imbang vs PSM Makassar, Bagaimana Persija?

Sementara itu di kubu PSIS Semarang, anak asuhan Imran Nahumarury akan berjuang untuk memperoleh poin penuh.

Dua laga terakhir, mereka hanya bermain imbang yaitu saat bertemu Arema FC (0-0) dan Madura United juga dengan hasil imbang tanpa gol.

Walau demikian dalam lima laga terakhir mereka masih belum terkalahkan.  Namun jika menilik dari skor dua pertandingan terakhir, tampak sekali terjadi kebuntuan di lini depan PSIS.

PSIS sama sekali belum menghasilkan gol, dan dalam lima laga mereka hanya memasukan 6 gol ke gawang lawan.

Baca Juga: Prediksi BRI Liga 1 Pekan ke-6, Borneo FC Kontra Persita Tangerang, Adu Strategi, Siapakah yang Lebih Unggul?

Sementara itu dalam lima laga terakhir pertemuan antara Persebaya Surabaya dan PSIS Semarang, tampaknya Bajul Ijo lebih unggul. Mereka mengoleksi 3 kali kemenangan, 1 kali kalah dan 1 kali bermain imbang.

Berikut lima pertemuan sebelumnya antara kedua tim

 20 September 2019 - PSIS Semarang 0-4 Persebaya Surabaya

30 Mei 2019 - Persebaya Surabaya 1-1 PSIS Semarang

8 Desember 2018 - Persebaya Surabaya 1-0 PSIS Semarang

22 Juli 2018 - PSIS Semarang 1-0 Persebaya Surabaya

15 November 2017 - PSIS Semarang 0-1 Persebaya Surabaya

Prediksi Susunan Pemain :

Persebaya Surabaya (4-2-3-1): Dimas Fani Firmansyah; Adi Setiawan, Arif Satria, Alie Sesay, Reva Adi Utama; M Hidayat, M Alwi Slamat; Taisei Marukawa, Marselino Ferdinan, Bruno Moreira; Jose Wilkson;

Pelatih: Aji Santoso

PSIS Semarang (4-3-3): Jandia Eka Putra; Fredyan Wahyu, Wallace Costa, Wahyu Prasetyo, Frendi Saputra; Brian Ferreira, Finky Pasamba, Jonathan Cantillana; Septian David Maulana, Bruno Silva, Hari Nur Yulianto;

Pelatih: Imran Nahumarury

Prediksi Skor : 2-1 Untuk Kemenangan Persebaya Surabaya.***

 

 

 

Editor: Ponti Ana Banjaria

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler