Rumah Zakat Kalbar Buka Wakaf Tabung Oksigen dan Regulator, Mari Bersama Bergerak Ulurkan Bantuan Anda

- 13 Juli 2021, 13:46 WIB
Petugas Relawan Rumah Zakat Kalimantan Barat mengisi ulang tabung oksigen yang akan diberikan pada mereka yang membutuhkan saat pandemi Covid-19
Petugas Relawan Rumah Zakat Kalimantan Barat mengisi ulang tabung oksigen yang akan diberikan pada mereka yang membutuhkan saat pandemi Covid-19 /Instagram @rumahzakatkalbar/

KALBAR TERKINI – Peningkatan kasus Covid-19 di Kalimantan Barat khususnya, menggerakan Rumah Zakat Kalbar untuk turut membantu mereka yang membutuhkan tabung oksigen.

Melalui Program Kalian Tidak Sendiri, Rumah Zakat menerima Wakaf Tabung Oksigen dan Regulator untuk pasien Covid-19 dari siapa saja yang mau ikhlas membantu.

Baca Juga: Percepat Penanganan Covid-19, Sea Group, Shopee, dan Garena Sumbang 1.000 Tabung Oksigen dan 1 Juta Vaksin

Anda bisa bantu infokan apabila ada tabung oksigen yang belum terpakai agar bisa digunakan kepada yang lain,

Donasi bisa berupa tabung oksigen tak terpakai dan regulator atau wakaf uang untuk pengadaan tabung oksigen bagi pasien & isi ulang.

“Sahabat, doakan juga kita terus bergerak untuk mengantarkan oksigen, jemput oksigen dalam selang waktu 1 x 2 jam hingga 1 x 4 jam ini, semua nya mereka bergerak dengan cepat. kita doakan juga mereka,” tulis akun instagram @rumahzakatkalbar di kutip KalbarTerkini.com.

Baca Juga: Percepat Penanganan Covid-19, Sea Group, Shopee, dan Garena Sumbang 1.000 Tabung Oksigen dan 1 Juta Vaksin

Bagi yang membutuhkan tabung bisa infokan ke Rumah Zakat Kalimantan Barat, apabila ada saudara Anda yang membutuhkan oksigen akan segera kita antar, Gratis tanya bayaran sepeserpun.

Masuk hari ke 7, relawan Rumah Zakat Kalbar maupun petugas bergerak antar jemput pinjam oksigen pada saudara yang membutuhkan di kota pontianak sekitarnya.

Pinjam gratis, nanti mereka yang antar, setelah pakai mereka juga yang akan jemput. Tidak usah di isi nanti petugas yang akan mengisi ulang, tak ada bayaran sepeserpun.

Halaman:

Editor: Ponti Ana Banjaria

Sumber: instagram @rumahzakatkalbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x