PM Inggris Bikin Kesalahan Anggaran, Baru Sebulan Menjabat, Oposisi: Kehilangan Mandat Rakyat!

- 19 Oktober 2022, 05:43 WIB
PM Inggris Liz Truss menggantikan pendahulunya Boris Johnson saat menyampaikan pidato pertamanya.
PM Inggris Liz Truss menggantikan pendahulunya Boris Johnson saat menyampaikan pidato pertamanya. /Mirror.co.uk/Reuters/

Pemotongan satu persen yang direncanakan dalam tarif dasar pajak penghasilan untuk April mendatang, dibatalkan.

Hunt juga menyatakan, paket dukungan energi besar-besaran tidak akan dilanjutkan setelah April mendatang.

Sebagai gantinya, akan diluncurkan tinjauan yang dipimpin oleh Departemen Keuangan Inggris tentang cara terbaik untuk mendukung rumah dan bisnis dengan tagihan energi.

Mantan menteri kesehatan dan luar negeri ini telah berlomba untuk merombak rencana keuangan pemerintah.

Ini dlakukan oleh Hunt sejak dia menggantikan Kwarteng, yang dipecat pada Jumat lalu.

Pemotongan pajak Kwarteng yang tidak didanai diumumkan pada 23 September 2022 yang membuat pound jatuh.

Selain itu, biaya pinjaman melonjak, dan memicu runtuhnya dukungan untuk partai yang berkuasa.

Pada Minggu, Hunt dan Truss mengadakan pertemuan krisis untuk mempersiapkan rencana anggaran baru.

Membela arah baru pemerintah, Hunt mengakui kesalahan pendahulunya.

Hunt juga memperingatkan 'keputusan sulit' yang akan datang.***

Halaman:

Editor: Slamet Bowo SBS

Sumber: Euro News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x