Saudi Target Kartel Narkoba: Tidak Kapok walaupun Berulangkali Ditangkap

- 14 Oktober 2022, 08:14 WIB
Ilustrasi Perburuan kartel Narkoba
Ilustrasi Perburuan kartel Narkoba /Dailystar/STR/EPA-EFE/REX

KALBAR TERKINI - Berulangkali ditangkap oleh aparat tak membuat tobat kalangan kartel narkoba untuk terus menargetkan Arab Saudi sebagai pasar yang empuk.

Padahal, penangkapan besar-besaran terus dilakukan oleh aparat sejak Juni 2022 di berbagai wilayah kerajaan tersebut.

Dalam kasus terbaru, penyelundupan lebih tiga ton 'qat' narkotika, 772 kilogram ganja, dan 206.340 tablet, digagalkan di Jazan dan Asir, Rabu, 12 Oktober 2022.

Baca Juga: Ekonomi Arab Saudi Surplus 24 Miliar USD

Dilansir Kalbar-Terkini.com dari Arab News, mengutip Saudi Press Agency, patroli keamanan di wilayah Jazan dan Asir juga menangkap 80 tersangka.

Para tersangka termasuk 30 warga Saudi, satu warga Yaman dan 64 pelanggar lainnya, yang berasal dari Yaman, Ethiopia, dan Eritrea.

Pada Sabtu, 8 Oktober 2022, disita ratusan ribu pil mirip amfetamin.

Otoritas Saudi di dekat perbatasan dengan Yordania menggagalkan empat upaya penyelundupan lainnya.

Keberhasilan ini diungkapkan oleh Otoritas Zakat, Pajak, dan Kepabeanan dan Bandara Internasional King Khalid.

Halaman:

Editor: Slamet Bowo SBS

Sumber: Arab News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x