AS Dalangi Kudeta PM Pakistan: Imran Khan, Tokoh Islam Konservatif yang Dibabat usai Bertemu Putin

- 11 April 2022, 22:45 WIB
Perdana Menteri Pakistan, Imran Khan.
Perdana Menteri Pakistan, Imran Khan. /Saiyna Bashir/Reuters

ISLAMABAD, KALBAR TERKINI - AS diklaim berada di balik kudeta partai oposisi terhadap Perdana Menteri (PM) Pakistan Imran Khan pada Minggu, 10 April 2022.

Kendati Depplu AS membantah, tapi Khan bersikeras bahwa AS adalah dalang dari kudeta itu.

Selain dekat dengan Rusia dan China, Khan berada di Moskow, Ibukota Rusia, 24 Februari 2022, saat dimulainya operasi militer Rusia di Ukraina.

Baca Juga: Pakistan Siaga Perang! Rudal Supersonik India Hantam Wilayah Pakistan: India Malah Klaim tak Sengaja!

Rakyat Pakistan menangisi nasib Khan. Tak ada yang menyangka, penganut ideologi Islam yang konservatif itu, hanya mampu menjabat tiga tahun delapan bulan sebagai PM.

Jabatan Khan berakhir lewat kudeta tak berdarah setelah diklaim kehilangan mosi tidak percaya di Parlemen Pakistan, sebagaimana dilansir Kalbar-Terkini.com dari The Associated Press, Senin, 11 April 2022.

Dalam catatan Kalbar-Terkini, Pakistan selama ini lebih dekat dengan China dan mitaranya, Rusia.

Baca Juga: India Blokir 35 Saluran YouTube Pakistan: Dituding anti-India, Ini Sejarah Perseteruan 76 Tahun Tersebut

Bahkan, koran Pemerintah Pakistan, The Associated Press of Pakistan pada 2021 melansir pernyataan seorang wakil rakyat tentang pentingnya aliansi baru duet China-Rusia.

Halaman:

Editor: Slamet Bowo SBS

Sumber: The Associated Press


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x