Sinopsis Cinta Anak Angkat Karya Enalove Hadir di GoodDreamer, Suka Duka Anak Pungut yang Menemukan Cinta

- 9 November 2022, 16:48 WIB
Cinta Anak Angkat Karya Enalove
Cinta Anak Angkat Karya Enalove /GoodDreamer

KALBAR TERKINI – Berikut sinopsis Cinta Anak Angkat Karya Enalove yang hadir di GoodDreamer.

Cinta Anak Angkat, menceritakan tentang seorang gadis bernama Alin yang merupakan anak angkat dari Sebuah keluarga, namun dia selalu dibeda-bedakan.

Bagaimana kisahnya, yuk cek sinopisnya berikut ini:

Alin dikenal sebagai gaids shalihah oleh orang-orang. Sifatnya yang baik, dan sopan mampu membuat dirinya disukai banyak orang.

Baca Juga: Novel Horor Karya Leira Yasha, Tembang Watu Lintang Hadir di GoodDreamer, Kisah Balas Dendam Seorang Anak

Namun sayang sekali hidupnya sangat tidak bahagia.

Ia bahkan harus mengantar bunga di toko milik mamanya sendiri, bahkan Alin tidak menerima bayaran apapun dari mamanya.

Jangankan untuk membayar tenaga Alin. Mengucapkan terimakasih kepada Alin saja tidak. Justru apa yang dirinya lakukan selalu di salahkan.

Pada saat hari dimana Alin mengantar bunga. Ia mencari alamat yang tertera di kertas yang dia pegang.

Baca Juga: Tanggal 10 November Peringati Hari Apa? Libur Atau Tidak? Simak Ketentuan SKB 3 Menteri Tahun 2022

Ia yang sudah menemukan alamat yang tertera pada kertas itu, ia merasa bahagia. Karena pengiriman bunga itu adalah yang terakhir untuk dirinya hari ini.

Kemudian Alin menghampiri rumah itu, dan menyerahkan bunga kepada pemiliknya.

Akan tetapi tidak ada penghuni rumah, yang keluar untuk menemuinya. Sehingga sampai akhirnya terpaksa untuk memasuki rumah yang mewah itu.

Alin yang sudah menunggu pemilik rumah tersebut, ia merasa sangat kesal karena waktunya terdiam hanya untuk mengantar satu bunga.

Baca Juga: Sinopsis Unperfect Relationship Karya Ceu Indah Hadir di GoodDreamer, Cinta Tak Semulus Jalan Tol

10 menit telah berlalu akhirnya seseorang, keluar dari dalam rumah itu kemudian ia menghampiri Alin.

Seorang pria bernama Wildan segera menandatangani kertas, yang diberikan oleh Alin sebagai tanda penerima.

Lantas Alin yang ingin berbalik arah dan pulang dari rumah tersebut, menghentikan langkahhya ketika  Wildan menahannya.

ia mengatakan bahwa dirinya ingin berkenalan dengan Alin memiliki sifat cuek kepada laki-laki, ia tidak peduli dengan apa yang dikatakan oleh Wildan.

Sehingga pada akhirnya memutuskan untuk pulang ke rumahnya.

Mama memarahi Alin ketika anak bungsunya itu tiba di toko bunga. Ia mendapatkan kabar jika bunga pesanan salah satu pelanggannya tidak ia terima. Mama yang tidak mencari tahu terlebih dahulu, ia melampiaskan seluruh amarahnya kepada Alin. Sehingga mama menampar pipi anak bungsunya itu.

Wildan yang menyukai Alin sejak pandangan pertama, berusaha untuk mendapatkannya. Sampai ia mengantar kembali bunga yang dia terima itu ke toko milik mamanya Alin.

Salah satu pegawai toko bunga adalah dalang dari kesalahan Alin. Ia salah dalam menulis alamat rumah pembeli, namun nasi sudah menjadi bubur. Pegawai itu segera di pecat dari toko bunga.

Kabar Alisa atau kakak kedua Alin yang akan pulang ke rumah sudah sampai ke telinganya. Sehingga mama menyuruhnya untuk membuat masakan kesukaan Alisa.

Alin dan bi Sumi mengerjakan apa yang di perintahkan oleh mamanya itu. Mereka yang sudah memasak banyak makanan untuk menyambut kedatangan kembali Alisa sangat antusias.

Kejahatan Sinta sepertinya memang sudah mendarah daging pada tubuhnya.

 Sinta yang baru saja pulang dari kantor, ia melewati meja makan yang sudah terisi penuh oleh makanan. Ia berniat jahat kepada Alin.

Sampai akhirnya dirinya menuangkan bubuk cabai ke dalam masakan Alin. Ia ingin Alin mendapatkan hukuman dari mamanya.

Baca selanjutnya di aplikasi membaca novel, GoodDreamer.***

 

Editor: Yuni Herlina

Sumber: GoodDreamer


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah