BTS Menjadi Penjahat di Video 2022 Season’s Greetings, Jadi Ilmuwan Gila hingga Pembaca Takdir

- 31 Oktober 2021, 23:29 WIB
BTS menjadi penjahat di video 2022 Season’s Greetings, jadi ilmuwan gila hingga pembaca takdir, Minggu, 31 Oktober 2021.
BTS menjadi penjahat di video 2022 Season’s Greetings, jadi ilmuwan gila hingga pembaca takdir, Minggu, 31 Oktober 2021. /BTS official Twitter/

KALBAR TERKINI – Selama ini member BTS selalu tampil dengan penuh fesyen dan glamor. Pernahkan Anda membayangkan mereka menjadi penjahat?

Kalau belum, sila lihat unggahan video di kanal YouTube BANGTANTV, berjudul 2022 Season’s Greetings’ Spot (Star Turned Villain), yang dirilis di hari Minggu, 31 Oktober 2021.

Dalam video tersebut, ‘sisi lain’ member BTS divisualisasikan sebagai ‘penjahat’, dengan karakter tokoh yang berbeda satu sama lain.

Baca Juga: Rumor Run BTS Akan Hiatus 2 Tahun, ARMY Duga Bangtan Boys Akan Ikut Wajib Militer

Leader BTS, RM, digambarkan sebagai seorang peneliti gila. Ia berada di laboratorium kecilnya, sedang melakukan uji coba penelitian.

“Orang memanggilku seorang peneliti jenius atau orang aneh. Tidakkah ini menarik? Apakah ini akan menjadi racun atau obat, itu tergantung saya.”

“Haruskah saya memulai?” narasi RM sebagai peneliti gila.

Baca Juga: Chris Martin dan Will Champion dari Coldplay Ungkap Mencintai BTS saat Wawancara di Televisi Jerman

Jin menjadi seorang shadow hacker, dengan perangkat komputer dan algoritma kode yang digunakannya.

“Tidak ada password yang tak bisa diretas, untuk saya, setidaknya. Sistem meretas, komplit,” ujar Jin, yang diakhiri dengan tampilan saat ia bertepuk tangan, usai beraksi meretas.

Halaman:

Editor: Arthurio Oktavianus Arthadiputra

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah