Ji Chang Wook Terkonfirmasi Positif Covid-19, The Sound of Magic Hentikan Syuting Sementara Waktu

27 Juli 2021, 13:43 WIB
Ji Chang Wook /instagram.com/msjjcwssi

KALBAR TERKINI – Drama Korea The Sound of Magic, akhirnya menghentikan syuting untuk sementara waktu karena aktor utamanya Ji Chang Wook dinyatakan positif COVID-19.

Laporan dari agensi Ji Chang Wook, tim produksi The Sound of Magic menunda proses syuting guna mencegah penyebaran virus Corona.

Para pemain dan kru juga menjalani prosedur tes Covid-19. Sebelum Ji Chang Wook, dua aktor Korea lainnya lebih dulu dinyatakan positif.

Baca Juga: Ji Chang Wook, Aktor Tampan yang Sangat Mencintai Sang ibu

Mereka harus menjalani isolasi mandiri sebelum kembali menjalani proses syuting.

Dilansir kalbarterkini.com dari laman JTBC News, staf produksi dan pemain lainnya langsung menjalani tes setelah Ji Chang Wook dinyatakan positif COVID-19.

Tak lama setelah itu, kedua lawan mainnya, Hwang In Yeop dan Choi Sung Eun dikabarkan mendapat hasil negatif.

Baca Juga: Sinopsis Hard Hit, Film Ji Chang Wook yang Akan Rilis Juli Ini di Bioskop

The Sound of Magic merupakan serial terbaru yang akan segera ditayangkan di Netflix.

Sebuah drama musik yang menceritakan tentang seorang gadis bernama Yun Ai yang diperankan oleh Choi Sung Eun. Dia ingin segera tumbuh dewasa.

Sementara itu ada seorang penyulap misterius bernama Lee Eul (Ji Chang Wook), pria dewasa yang selamanya ingin jadi anak-anak.

Lee Eul adalah pesulap yang tinggal di taman bermain yang sudah tak beroperasi lagi.

Baca Juga: Drama hingga Blockbuster Terbaik Korea Selatan , Ada Lee Min Ho Hingga Ji Chang Wook

Sedangkan Yun Ai, remaja kurang beruntung yang hidupnya berubah setelah bertemu Lee Eul dan merasakan pengalaman ajaib.

Ada pula Hwang In Yeop berperan sebagai Na Il Deung, teman sekelas Yun Ai yang hanya fokus belajar dan tak mudah bergaul.

Nantinya, Na Il Deung turut serta merasakan pengalaman ajaib bersama Lee Eul dan Yun Ai.

Baca Juga: 7 Idol yang Mempunyai Visual Mempesona Versi Netizen Korea, Bagaimana Menurutmu?

The Sound of Magic diadaptasi dari webtoon Annarasumanara karya penulis Ha Il Kwon. Kartun web tersebut dirilis di Webtoon Naver pada tahun 2010.

Digarap oleh sutradara kenamaan Kim Sung Yoon yang merupakan sutradara Love in The Moonlight (2018) dan Itaewon Class (2020).

Naskah The Sound of Magic akan ditulis oleh Kim Min Jung yang pernah bekerja sama dengan sang sutradara lewat Love in The Moonlight tahun 2018.

Baca Juga: Fakta Menarik Serial Drama Korea Kingdom: Ashin Of The North, Jun Ji Hyun Sempat Emosi Membaca Naskah

Kim Min Jung juga pernah menulis naskah drama School 2015 ditahun 2015.

Dari judulnya saja, The Sound of Magic sudah mengisyaratkan bahwa drama ini akan dipenuhi elemen musikal.

Ini dilakukan untuk menghidupkan suasana dan fantasi sulap terasa jadi nyata seperti dalam versi webtoon.

Nantinya, latar musik akan digarap oleh kolaborasi studio JTBC dan Zium Content. Drama ini, pasti akan ditunggu kehadirannya oleh penggemar drama Korea.***

Editor: Maya Atika

Sumber: Berbagai sumber

Tags

Terkini

Terpopuler