5 Kelebihan Bisnis Digital,Di Era Serba Teknologi,Kamu Wajib Tahu Agar Tidak Ketinggalan

30 Januari 2022, 22:52 WIB
Siapakah e-commercer terbaik di Indonesia versi SnapCart? Shopee, Tokopedia, Lazada, Blibli, atau Bukalapak? /Pexels

 

KALBAR TERKINI - 5 Kelebihan Bisnis Digital,Di Era Serba Teknologi,Kamu Wajib Tahu Agar Tidak Ketinggalan.

Tahukah kalian apa itu sebenarnya Bisnis Digital?

Di era perkembangannya bisnis digital adalah suatu bidang bisnis jasa yang memanfaatkan kecanggihan teknologi ketika menciptakan sebuah produk maupun memasarkannya.

Baca Juga: Tips dan Cara Promosi Bisnis di TikTok,Cara Baru Buat Promosi Semua Brand dan Usaha diJamin Laris Manis
Bisnis digital tidak semata terkait dengan penjualan produk, seperti perangkat lunak komputer (software).


Bisnis digital juga tidak hanya tentang produk fisik yang dikemas dalam bentuk digital seperti ebook (buku elektronik).


Ternyata lebih dari itu,semua jenis usaha yang menjual produknya secara online, baik menggunakan website atau aplikasi termasuk dalam ranah bisnis digital.


Nah,dari pada penasaran berikut kami sajikan beberapa keunggulan yang dapat dijadikan pertimbangan untuk kamu yang ingin mengeluti bisnis digital melansir niagahoster.co.id :

1. Pilihan yang Beragam

Perkembangan teknologi diprediksi belum akan berhenti bahkan hingga beberapa dekade mendatang.

Itu artinya,masih banyak inovasi yang bisa dihasilkan sebagai peluang usaha.

Kalian hanya perlu cermat mengamati kebutuhan pasar dan menciptakan produk yang dibutuhkan masyarakat.

Baca Juga: 3 Tips Bisnis Cara Mudah Membangun Bisnis Digital Di Masa Pandemi Covid-19 Yang Belum Berakhir

2. Jangkauan Pasar yang Luas

Jika Anda menggeluti bisnis digital yang dijalankan secara online, pangsa pasarnya tentu akan lebih luas.

Hal ini karena kalian tetap bisa menjalankan bisnis tersebut di manapun berada, selama 24 jam,tentunya hal ini tentu bergantung dengan bisnis yang kalian geluti.

3. Bertujuan Jangka Panjang

Pengguna internet di Indonesia terus meningkat hampir setiap tahun.

Itulah alasan mengapa banyak perusahaan melakukan transformasi digital,untuk meraih potensi besar tersebut.

Tidak hanya itu, bisnis digital juga merupakan upaya untuk membangun identitas online yang bertujuan jangka panjang.

4. Memberikan Kenyamanan kepada Pelanggan

Di sebagian orang mungkin tidak sempat pergi ke suatu tempat untuk membeli sesuatu.

Bisnis digital mampu memberikan solusi untuk permasalahan ini,dimana bisnis digital menawarkan kenyamanan yang lebih kepada pelanggan.

5. Potensi Penghasilan Tanpa Batas

Bisnis digital yang dipasarkan secara online memiliki potensi penghasilan tanpa batas,bayangkan jika pelanggan kamu berasal dari seluruh dunia.

Tentu omset penghasilan Anda akan semakin berlipat ganda,dan tentunya kamu bisa dapat mengeksplor kemampuanmu untuk mengapai pengasilan lebih banyak.***

Editor: Slamet Bowo Santoso

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler