Jadwal Malam 27 Rajab 1445 H atau Isra Miraj, Lengkap dengan Niat dan Tata Cara Shalat Sunnahnya

- 24 Januari 2024, 08:00 WIB
Ilustrasi. Jadwal Malam 27 Rajab 1445 H atau Isra Miraj
Ilustrasi. Jadwal Malam 27 Rajab 1445 H atau Isra Miraj //Freepik

KALBAR TERKINI – Jadwal malam 27 Rajab 1445 H atau Isra Miraj Nabi Muhammad SAW lengkap dengan makna dan tata cara shalat sunnahnya.

Isra Miraj Nabi Muhammad SAW diperingati setiap tanggal 27 Rajab dimana tahun ini akan jatuh pada tanggal 8 Februari 2024.

Adapun arti dari Isra Miraj adalah perjalanan Nabi Muhammad SAW atas perintah Allah SWT, dimana erjalanan Isra ditempuh dalam waktu semalam pada bulan Rajab.

Nabi Muhammad SAW menempuh perjalanan dari Masjidil Haram di Mekkah menuju Masjidil Aqsho di Yerussalem.

Baca Juga: Besok, Jadwal, Niat dan Tata Cara Melaksanakan Puasa Ayyamul Bidh dibulan Rajab, Januari 2024

Sedangkan Miraj adalah perjalanan Nabi Muhammad SAW dari bumi menuju langit ke-7, lalu dilanjutkan ke Sidratul Muntaha.

Pada malam Isra dan Miraj kita dianjurkan untuk memperbanyak ibadah dan zikir kepada Allah.

Ada banyak amalan sunah yang bisa dilakukan saat malam Isra Miraj dan saat Isra Miraj, diantara melaksanakan shalat sunah 12 rakaat.

Shalat sunnah pada malam Isra dan Miraj 27 Rajab ini boleh dilaksanakan setelah shalat Maghrib namun bisa juga dilaksanakan setelah shalat Isya.

Halaman:

Editor: Yuni Herlina

Sumber: Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x