Simak Niat dan Tata Cara Menunaikan Sedekah Subuh,Cek Langkah-Langkah Berikut ini

- 14 Oktober 2023, 05:43 WIB
Ilustrasi sedekah subuh
Ilustrasi sedekah subuh /Image by ahmadi hamsiar from Pixabay /

KALBAR TERKINI – Perlu anda ketahui jika Sedekah sendiri merupakan sebuah kegiatan untuk memberi sesuatu pada fakir miskin atau pihak-pihak yang berhak menerimanya, diluar kewajiban untuk zakat dan zakat fitrah.

Pemberian ini disesuaikan dengan kemampuan pemberi sedekah,jadi,sedekah subuh adalah melakukan sedekah yang diberikan kepada mereka yang membutuhkan pada waktu setelah sholat Subuh.

Sedekah subuh memiliki keutamaan untuk penyubur pahala, menahan musibah, dan penolak bala.

Baca Juga: Keutamaan Bersedekah Subuh Salah Satunya Membuat Harta Menjadi Berkah

Niat Sedekah Subuh Di Rumah?

Niat sedekah subuh yaitu:

“Nawaitut taqorruba ilallahi ta’ala wattiqoaa ghadlabir rabbi jalla jalaluhu wattiqoa nari jahannama wattarakhkhuma ‘ala ikhwani wa shilatur rahimi wa mu’awanatadh dlu’afai wa mutaba’atan nabiyyi shallallahu ‘alaihi wa sallama wa idkholas suruuri ‘alal ikhwaani wa daf’il balai ‘anhu wa ‘an sairil muslimina wal infaqo mimma razaqohullahu wa qohran nafsi wasy syaithoni.”
Artinya yaitu:

“Aku niat (bersedekah) untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT, menghindari murka Tuhan, menghindari api neraka jahanam, berbelas kasih pada saudara serta menyambung tali silaturahmi, membantu orang-orang yang lemah, mengikuti Nabi SAW, memasukkan kebahagiaan kepada saudara, menolak turunnya dari mereka dan semua kaum muslimin, menafkahkan rezeki yang diberikan oleh Allah, dan untuk mengalahkan nafsu dan setan.”

Selanjutnya, kamu bisa sempurnakan sedekahmu dengan doa setelah sedekah, yaitu:

Halaman:

Editor: Ruddi Hamdani

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x