Hukum Datang dan Mempercayai Dukun Dalam Islam, Ini Penjelasan Ustadz Abdul Somad

- 22 Maret 2022, 10:24 WIB
Cuplikan ceramah Ustadz Abdul Somad
Cuplikan ceramah Ustadz Abdul Somad /Tangkapan layar screenshoot./YouTube @VDVC religi


KALBAR TERKINI – Dukun merupakan bahasa kekinian yang tidak jauh berbeda memiliki artian orang yang memiliki ilmu hitam (bukan berasal dari sunnah Rasulullah SAW, apalagi ALLAH SWT).

Dukun sudah ada di zaman dahulu bahkan di zaman Nabi Muhammad SAW maupun sebelumnya juga sudah ada. Sebut saja paling terkenal para orang-orang ilmu hitam di zaman nabi Musa.

Seperti yang sering di ceramah oleh sekolompok ustadz, kiyai maupun orang ahli dalam ilmu agama, mereka tidak lupa untuk memperingati pekerjaan yang berprofesi sebagai dukun, serta orang-orang yang masih mempercayai dukun.

Baca Juga: 8 Amalan yang perlu Dipersiapkan Umat Islam Menyambut Bulan Suci Ramadhan

Salah satunya Ustadz Abdul Somad atau kerap di sapa UAS, dimana ia berceramah tentang dukun hingga orang-orang yang masih mempercayai hal tersebut.

“Siapa yang datang ke dukun? Percaya pada cakap dukun? Tidak di terima sholatnya 40 hari 40 malam. Bismillah, ku sebut nama ALLAH , tak ada satupun yang menimbulkan mudharat baik di bumi maupun di langit,” kata UAS dalam kanal YouTube @REDAKSI ISLAM.

Selain berbicara tentang dukun, Jin juga tidak lepas dari dukun maupun kehidupan setiap manusia, bahkan UAS dalam ceramahnya bagi siapa saja tidak mempercayai Jin maka dia adalah kafir, hal itu secara jelas dinyatakan dalam Al-Quran.

“Ada orang-orang yang berkawan dengan Jin dan Jin itulah yang memerintahkan dia untuk berbuat buruk. Sebagaimana dilahirkan di dunia ini, Anda membawa Jin namanya Qarin. Jika ada orang tidak mempercayai Jin maka dia kafir. Karena di Quran ada satu surat Jin yaitu Juz 29, bercerita tentang adanya Jin islam dan kafir. Jin kafir menganggu manusia dimana sesuai keterangan surat An-nas juga,” lanjut kata UAS.

Baca Juga: Bolehkah Ziarah Kubur Menjelang Ramadhan? Ini Dia Hukum dan Sejarah yang Perlu Diketahui

Meskipun Jin sangat wajib kita ketahui dan percayai, ada juga yang tidak boleh kita percayai tentang Jin yang bisa menimbulkan kesyirikan bagi umat islam itu sendiri, seperti salah satunya adalah mendatangkan mudharat bagi Manusia.

Halaman:

Editor: Syaifullah

Sumber: YouTube Redaksi Islam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x