Tradisi Unik yang Dilakukan Saat Sambut Tahun Baru Islam, 1 Muharram, Ada Kirab Kebo Bule di Keraton Surakarta

- 9 Agustus 2021, 13:50 WIB
Tradisi tahun baru islam yang hanya ada di Indonesia
Tradisi tahun baru islam yang hanya ada di Indonesia /tokopedia

KALBAR TERKINI - Tahun baru Islam merupakan hari peringatan hijrah Nabi Muhammad SAW dari Mekah ke Madinah pada tahun 622 Masehi.

Peristiwa tersebut terjadi pada 1 Muharram yang menandakan tahun baru pada kalender Islam atau Hijriah.

Tradisi tahun baru Islam di setiap tempat di dunia berbeda-beda, begitu pula dengan di Indonesia yang memiliki cara unik untuk menyambut tahun baru hijriah.

Baca Juga: Tahun Baru Islam Tepat 1 Muharram 10 Agustus, Berikut Sejarah dan Keutamaan Hingga Link Twibbon Ucapannya

Berikut beberapa tradisi unik yang biasa dilakukan masyarakat Indonesia saat menyambut tahun baru Islam, 1 Muharram yang KalbarTerkini rangkum dari berbagai sumber.

1. Tradisi Kirab Kebo Bule di Keraton Surakarta

Kirab Kebo Bule adalah tradisi masyarakat Keraton Surakarta dalam menyambut tahun baru Hijriah.

Dalam tradisi Tahun Baru Islam, beberapa ekor kebo bule (kerbau berwarna putih) diarak keliling kota.

Masyarakat Surakarta percaya, kerbau ini merupakan turunan Kebo Bule Kyai Slamet dan dianggap keramat. Konon katanya, leluhur kebo bule ini adalah hewan klangenan atau kesayangan Paku Buwono II.

Halaman:

Editor: Maya Atika

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x