Rekomendasi Obat Alami Mengatasi Rematik Mulai dari Jahe Hingga Kayu Manis

1 Mei 2024, 11:45 WIB
Minuman Jahe /freepik.com

KALBAR TERKINI – rematik merupakan sebutan awam untuk berbagai jenis penyakit terkait radang sendi seperti osteoarthritis, sindrom Sjorgen, ankylosing spondylitis, dan lupus.

Rematik tergolong sebagai penyakit autoimun dan hingga saat ini masih belum ada cara yang dapat menyembuhkan kondisi tersebut seutuhnya.

Penyakit rematik sering kali dikelompokkan dalam arthritis atau radang sendi. Tetapi sebenarnya arthritis hanya salah satu cakupan kondisi rematik.

Selain rheumatoid arthritis ada kondisi lain dari penyakit rematik, seperti osteoarthritis, lupus, sindrom Sjögren, ankylosing spondylitis, dan sebagainya.

Baca Juga: Bagaimana Manfaat Madu Bagi Kesehatan Salah Satunya Menambah Stamina Tubuh

Rematik adalah penyakit autoimun dan inflamasi yang menyebabkan sistem kekebalan malah menyerang sendi dan struktur jaringan sekitarnya (tendon, ligamen, sinovia, otot, sendi, tulang dan otot), dan bisa juga mengenai organ lain.

Kondisi ini termasuk sebagian besar bentuk radang sendi dan spondyloarthropathies (kondisi peradangan tulang belakang), yang biasanya menyakitkan, kronis, dan progresif.

Obat Alami untuk Mengatasi Rematik cek selengkapnya :

1.Bawang Putih

Siapa sangka, bumbu dapur satu ini ternyata juga bermanfaat sebagai obat rematik alami.

Ini karena bawang putih mengandung diallyl disulfide, senyawa antioksidan yang dapat menghambat produksi sitokin pemicu peradangan dalam tubuh.

Dalam sebuah studi, manfaat bawang putih juga dapat mencegah kerusakan sendi akibat penyakit rematik.

2. Kayu Manis

Khasiat kayu manis sebagai obat rematik alami sudah dibuktikan melalui sejumlah penelitian. Ini karena kayu manis mengandung senyawa antioksidan yang dapat meredakan peradangan dalam tubuh.

Salah satu penelitian mengungkapkan wanita yang mengonsumsi empat kapsul bubuk kayu manis dengan dosis 500 mg secara rutin selama delapan minggu, mengalami penurunan gejala seperti pembengkakan pada sendi.

Pada studi yang berbeda, ditemukan bahwa suplemen yang mengandung kayu manis dapat mengurangi faktor-faktor pemicu peradangan yang menyebabkan terjadinya rematik.

Baca Juga: Bisnis Usaha Kopi Keliling,Modal Kecil Banyak Peminat Untungannya Besar

3. Jahe

Jahe merupakan salah satu bahan alami yang sejak lama digunakan untuk mengobati berbagai penyakit.

Jahe mengandung zat antioksidan yang dapat membantu meredakan peradangan dalam tubuh.

Kandungan antioksidan itulah yang membuat jahe dipercaya dapat meredakan peradangan yang menyebabkan terjadinya rematik,bahkan, jahe juga diyakini dapat mencegah kerusakan tulang akibat rheumatoid arthritis.***

 

Editor: Ruddi Hamdani

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler