Telkomsel Bundling iPhone 14, Seri Pro Max 1 TB Jadi Primadona. Penasaran Keunggulannya?

- 9 November 2022, 22:58 WIB
iPhone 14 Pro Max jadi primadona dan paling banyak diminati pada program bundling telkomsel  dan  iPhone
iPhone 14 Pro Max jadi primadona dan paling banyak diminati pada program bundling telkomsel dan iPhone /

KALBAR TERKINI - Telkomsel menghadirkan paket bundling seri iPhone 14 series.

Bonus kuota 5G hingga cashback ditawarkan pada program ini.

"Kami berkolaborasi dengan Apple menghadirkan paket bundling iPhone 14 series bagi pelanggan halo atau pascabayar dan prabayar.

Dengan keunggulan dukungan sinyal 5G di semua titik kami optimis dapat berikan pengalaman terbaik bagi pengguna iPhone," kata Vice President Postpaid Consumer, International Roaming and Interconnect Telkomsel, Bernadus Wahyu Wijayanto. 

Pelanggan yang mengambil paket bundling seri iPhone 14 terbaru akan mendapatkan bonus kuota data 5G hingga 50GB baik Telkomsel Halo (pascabayar) maupun Telkomsel Prabayar.

iPhone 14 Pro Max varian termahal dibanderol seharga Rp 33 juta.

Meskipun harganya setara motor baru, ternyata versi inilah yang paling diminati oleh pelanggan Telkomsel.

Operator seluler yang dimiliki Telkom ini turut membuka pre order iPhone 14 pada 28 Oktober 2022.

Dari empat belas pilihan yang tersedia, iPhone 14 Pro Max 512 GB dan 1 TB yang banyak dipilih pelanggan selama sepekan pre order digelar.

Baca Juga: HP OPPO Find N2 Cek Spesifikasinya Bakal Rilis Desember 2022 Mendatang

"Ternyata banyak orang kita (pilih) Pro dan Pro Max.

Mau tahu giganya? 512 GB dan 1 TB.

Ternyata itu yang tinggi demandnya," ujar General Manager Loyalty and Device Partnership Management Telkomsel, Lolyta Sihite.

Banyaknya yang memilih iPhone 14 versi tertinggi tidak mengherankan bagi Loly.

Sebab ponsel terbaru besutan Apple tersebut membawa kamera 48 MP, otomatis perlu dukungan storage yang lebih besar.

Tapi tidak hanya kapasitas storage besar, dukungan koneksi cepat pun turut diperlukan.

Halaman:

Editor: Yulia Ramadhiyanti

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x