Besutan Xiaomi, REDMI Note 12 Pro Segera Meluncur, Usung Gaya Futuristik Ini Spek yang Diembannya, Harga?

16 Oktober 2022, 08:13 WIB
Jawara Baru Segera Hadir, Redmi Note 12 Pro dengan Spesifikasi Dewa, Harga Kaki Lima /Tangkapan Layar/YouTube/Pan Channel/

KALBAR TERKINI – Besutan Xiaomi, Redmi Note 12 Pro akan meluncur pada bulan Oktober 2022 ini.

Pada Redmi Note 12 Pro desain yang didaulat adalah gaya futuristik nan mewah, lalu berapa harganya?

Dibekali dengan kamera utama beresolusi 108 MP, Redmi Note 12 Pro dipastikan mampu memenuhi kebutuhan Anda terhadap ponsel pintar.

Ponsel cantik ini memiliki lekukan bodi yang ramping yang menggoda.

Baca Juga: DIBANDEROL Harga Segini, Xiaomi 12T Pro Menggunakan Kamera Super, Penasaran Hasil Jepretannya Sejenih Apa?

Berikut spesifikasi yang dibawa oleh Redmi Note 12 Pro.

Layar menggunakan AMOLED dengan ukuran 6.67 inci dengan refresh rate di angka 120Hz.

Adapun resolusi layar Full HD plus (1080 x 2400 pixels) dengan kerapatan layar dikisaran 401 pixel per incinya.

Dapat memaksimalkan render grafis yang mempunyai responsif tinggi serta didukung dengan kecerahan layar mencapai 1000 nitt.

Layar ponsel Xiaomi Redmi Note 12 Pro mendapat perlindungan dari Corning Gorilla Glass 5 yang mampu melindungi layar yang punya kualitas HDR10 plus.

Baca Juga: UNTUK Buat Konten, Vivo V25 dan Vivo V25 Pro Gunakan Kamera Tajam Jernih Memesona, Dengan AMOLED, Ini Harganya

Untuk dapur pacu, akan tersemat chipset Snapdragon 778G plus untuk performa kencang.

Anda dapat berselancar dengan mulus, begitu juga untuk bermain game.

Ruang penyimpanan cukup lega dengan RAM 6/8 GB dan ROM 128/256 GB.

Ponsel besutan Xiaomi ini, akan menjalankan sistem operasi Android 12.

Memiliki 3 kamera utama yang punya resolusi 108 MP ditambah dengan 50 MP ultra wide dan 5 MP makro.

Baca Juga: CEK Harga Tablet Nokia T10 Simungil Berwarna Ocean Blue, Punya Fitur Google Kids Space Untuk si Kecil, Murah!

Kamera depan untuk berselfie ria, tersemat kamera resolusi 16 MP dengan sensor Sony IMX.

Cukup nyaman bukan.

Lalu bagaimanan dengan daya baterainya?

Tenang saja, Redmi Note 12 Pro sudah dilengkapi dengan kapasitas baterai 5000 mAh dengan pengisian daya cepat super 120W.

Ponsel pintar yang satu ini telah mendukung jaringan 5G dan ditambah dengan fitur NFC juga.

Mengenai bocoran harga,  belum diketahui secara resmi berapa nilai yang akan dibanderol untuk ponsel pintar yang satu ini.

Namun ada yang menyebutkan bahwa Redmi Note 12 Pro akan berada dikisaran 3 jutaan.***

 

Editor: Yuni Herlina

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler