Up Jadwal Korea Master 2023 Babak 16 Besar, Kevin Rahmat dan Vito Kontra Wakil China Taipei

- 9 November 2023, 06:37 WIB
Rahmat Hidayat/ Kevin Sanjaya di Korea Master 2023 babak 16 besar
Rahmat Hidayat/ Kevin Sanjaya di Korea Master 2023 babak 16 besar /Instagram @bwf.official/

KALBAR TERKINI - Update jadwal wakil Indonesia di babak 16 besar Korea Masters 2023, Kamis, 9 November 2023.

Ada 5 wakil Indonesia yang akan bertanding dibabak 16 besar hari ini, di antaranya pasangan Kevin Sanjaya / Rahmat Hidayat dan Shesar Hiren Rhustavito.

Tak tanggung-tanggung pasangan baru Kevin Sanjaya / Rahmat Hidayat langsung mendapatkan lawan berat dibabak 16 besar ini.

Mereka akan berhadapan dengan wakil China Taipei, LEE Jhe-Huei/YANG Po-Hsuan.

Karena merupakan pasangan baru, Kevin Rahmat belum mempunyai ranking semenyara  Lee Yang menempati rangking 17 BWF.

Baca Juga: Up Hasil Babak 32 Korea Masters 2023: 5 Wakil Indonesia Menatap Babak 16 Besar, Alwi Gugur

Disisi lain, Shesar Hiren Rhustavito wakil Indonesia di sektor tunggal putra juga akan berhadapan dengan wakil China Taipei.

Vito akan menghadapi WANG Tzu Wei yang merupakan unggulan kelima. Secara ranking pun Vito tertinggal jauh.

Vito ada diperingkat ke 56 sementara Wang Tzu Wei berada diranking 26 BWF. Namun, bukan tak mungkin Vito bisa mengalahkan Wang Tzu Wei hari ini.

Baca Juga: Persib Bandung Tempel Borneo FC, Berikut Klasemen BRI Liga 1 Jelang Pekan ke 19, Cek Juga Jadwal Hari Ini

Jadwal Pertandingan Wakil Indonesia

 Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Shesar Hiren Rhustavito melalui babak 32 besar Korea Masters 2023 dengan menundukkan Yushi Tanaka (Jepang) dengan skor akhir 21-11, 16-21, 21-17 di Gwangju, Rabu.
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Shesar Hiren Rhustavito melalui babak 32 besar Korea Masters 2023 dengan menundukkan Yushi Tanaka (Jepang) dengan skor akhir 21-11, 16-21, 21-17 di Gwangju, Rabu.

Berikut jadwal wakil Indonesia dibabak 16 besar Korea Masters 2023 lengkap dengan estimasi jam tanding.

Court 1

Match 2: Adnan MAULANA/Nita Violina MARWAH vs SEO Seung Jae/CHAE Yu Jung [1] (Korea)

Diperkirakan tanding pukul 08.50 WIB

Court 2:

Match 3: Shesar Hiren RHUSTAVITO vs WANG Tzu Wei [5] (China Taipei)

Diperkirakan tanding puku 09:40 WIB

Match 8: Rahmat HIDAYAT/Kevin Sanjaya SUKAMULJO vs LEE Jhe-Huei/YANG Po-Hsuan [3] (China Taipei)

Diperkirakan tanding pukul 13:10 WIB.

Court 3:

Match 5: Komang Ayu Cahya DEWI vs Pornpicha CHOEIKEEWONG (Thailand)

Diperkirakan tanding pukul 10.40 WIB 

Court 4:

Match 7

Ester Nurumi Tri WARDOYO vs LIN Sih Yun [PFQ] (China Taipei)

Diperkirakan tanding pukul 12.20 WIB

***

Editor: Yuni Herlina

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah