Giga FC Buat Kejuatan Lagi Usai Tumbangkan Kancil BBK di Kandang, Pelindo Dihajar Selusin Gol oleh Cosmo JNE

- 20 Juni 2022, 09:03 WIB
Liga Futsal Profesional 2022
Liga Futsal Profesional 2022 /Instagram @bintangtimur_surabaya

KALBAR TERKINI - Kejutan besar mewarnai laga hari kedua putaran kedua Liga Futsal Profesional (LFP) 2021.

Selain itu, laga yang berlangsung pada Minggu 19 Juni 2022 juga berlangsung seru, di mana beberapa pertandingan mewujudkan hujan gol.

Adapun kejutan yang tercipta adalah saat GIGA FC Metro, mengalahkan sang tuan rumah, Kancil BBK.

Baca Juga: Hasil Liga Futsal Profesional 2021: Kancil BBK Pesta Gol di Kandang, GOR Pangsuma Pontianak Dipuji Tim Lawan

Pada pertandingan pekan ke-12 di GOR Pangsuma, Pontianak, tersebut Giga FC menang atas tuan rumah Kancil BBK, di mana pertandingan berakhir dengan skor 4-2.

Tentu saja kekalahan Kancil BBK, tim futsal kebanggaan Kalbar di ajang liga professional, disesali oleh ribuan supporter yang memenuhi GOR Pangsuma, di kawasan Gelora Khatulistiwa, Pontianak.

Sejak awal laga Giga langsung mengegas. Skor 2-0 berhasil ditutup Giga pada babak pertama.

Dua gol dihasilkan Iqbal Pasaribu pada menit keempat dan Fajir Muhammad Marsush menit kesembilan.

Baca Juga: MENGENAL Ricardinho Pemain Baru Pendekar United, Klub Futsal Atta Halilintar, Ternyata Pemain Terbaik Dunia

Di babak kedua Kancil BBK sempat berhasil mengejar jadi 2-2. Gol dihasilkan Marvin Alexa menit ke-22 dan Mohammad Geravand menit ke-36.

Namun Giga FC, klub futsal asal Kota Metro, Lampung, mampu bermain tenang dan kembali unggul.

Dua gol tambahan mampu dihasilkan melalui Ade Hendrawan menit ke-37 dan Rahmatullah Hasriyanoor Hanafi menit ke-39.

Usai pertandingan pelatih Giga FC, Devi Mark Moses, mengatakan tidak mengira timnya bisa meraup enam poin dalam dua laga pekan ke-12.

Baca Juga: MASIH DI PUNCAK KLASEMEN, Indonesia vs Thailand Imbang, Futsal SEA Games 2021, Gagal Peroleh Emas?

Masing-masing Sabtu kemarin mengalahkan DB Asia dan sekarang menang atas Kancil BBK.

"Kuncinya adalah para pemain mampu bermain sesuai instruksi. Awalnya di seri Pontianak ini kami menargetkan empat poin, alhamdulillah malah diberi enam poin," kata Moses.

Sedangkan pelatih Kancil BBK, Wahyu Kocoy, sejak awal memang memperkirakan Giga bisa memberi kejutan.

"Di putaran kedua tim lawan memiliki lima pemain baru. Itu membuat kekuatan mereka jadi lebih baik," kata Wahyu Kocoy.

Pesta Gol Cosmo JNE Usai Bantai IPC Pelindo 12-2.

Baca Juga: SEDANG BERLANGSUNG, Ini Link Live Streaming Tim Futsal Indonesia vs Thailand SEA Games 2021,Jalan Menuju Emas

Sementara pada laga lainnya, Cosmo JNE, berhasil meraih kemengan besar atas IPC Pelindo dengan skor 12-2 dalam laga pekan ke-12 Liga Futsal Profesional 2021.

Pelindo sebenarnya sempat unggul dulu pada menit keempat melalui Socrates Matulessy.

Momen kebobolan itu rupanya menyengat skuad Cosmo. Pasalnya, gol balasan terus mengalir ke gawang Pelindo.

Parade gol Cosmo dihasilkan Fachri Reza (2 gol), Reza Gunawan (2), Firman Adriansyah (2), Roby Hilman (2), Zakariyya Anwar, Reza Yamani, Vahid Shafiei, dan Afif Rizky.

Pelindo hanya sempat menyela satu gol lagi. Tepatnya pada menit ke-28 melalui Achmad Alfyanto.

Mendapati hasil ini, pelatih IPC Pelindo, Yos Adi Wicaksono, pun mengakui bahwa pencapaian ini tidak sesuai dengan harapannya.

Dia pun siap melakukan perbaikan demi membuat timnya tampil apik di laga lain.

"Pertandingan yang hasilnya tidak sesuai keinginan. Tapi, kami segera melupakan hasil ini, untuk perbaikan ke depan, agar pekan berikutnya dapat hasil positif," kata Yos Adi Wicaksono, pelatih Pelindo.

Kehilangan penjaga gawang utama, Achmad Habibie yang pindah ke BTS FC, agaknya meninggalkan celah besar dalam kekuatan Pelindo. Hal itu dibenarkan Yos Adi.

"Ya semua bisa melihatnya seperti itu. Apalagi ada kiper kami yang juga cedera," katanya.

Sementara itu, pelatih Cosmo FC, Deny Handoyo, menyambut hasil laga dengan gembira.

Dia pun membeberkan kunci sukses Cosmo FC berhasil bangkit dari ketertinggalan hingga menang besar.

Menurutnya, para pemainnya menang karena bisa menikmati pertandingan. Ditambah dengan kebobolan lebih dahulu, jadi malah membangkitkan motivasi.

"Alhamdulillah setelah ketinggalan, kami bisa membalikkan keadaan jadi 2-1. Babak kedua dapat momentum dan gol demi gol terus didapatkan," katanya.

"Hasil imbang melawan Pendekar United pada Sabtu kemarin, juga membuat kami lebih termovitasi untuk mendapatkan hasil positi," ujar Deny Handoyo.

Jalannya Pertandingan

Begitu babak pertama dimulai, jual beli serangan langsung ditampilkan oleh kedua tim.
Cosmo JNS menebar ancaman lebih dulu lewat serangan cepatnya.

Namun, beberapa tendangan mereka dapat dipatahkan dengan baik oleh kiper IPC Pelindo.

Merespons serangan tersebut, IPC Pelindo langsung melakukan serangan balik cepat.

Alhasil, mereka sukses menjebol gawang Cosmo JNE lebih dulu melalui sontekan Socrates Matulessy.

Kedudukan pun menjadi berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan IPC Pelindo.

Setelah gol tersebut, Cosmo JNE tak mau mengalah. Mereka merespons gol tersebut dengan sangat baik.

Alhasil, Cosmo JNE sukses menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat gol yang dicetak Roby Hilman.

Skor pun berimbang, kedua tim langsung melanjutkan jual beli serangan dengan cepat.

Cosmo JNE tampak lebih dominan dalam menguasai bola.

Tercatat, mereka sering melakukan tendangan keras ke gawang setelah kerjasama apik dari kaki ke kaki. Sayangnya, mereka belum bisa mencetak gol keduanya.

Namun, berkat usaha kerasnya, Cosmo JNE akhirnya bisa menjebol gawang IPC Pelindo.

Mereka berhasil membalikkan keadaan menjadi 2-1 melalui gol dari Zakariya di penghujung babak pertama.

Usai gol tersebut, tidak ada gol tambahan hingga peluit dibunyikan.

Memasuki babak kedua, IPC Pelindo berinisiatif tampil menyerang demi menyamakan kedudukan.

Namun, meski telah merepotkan barisan pertahanan Cosmo JNE, mereka belum mampu mencetak gol keduanya.

Alih-alih menyamakan kedudukan, IPC Pelindo justru harus kecolongan lagi.

Kali ini Cosmo JNE mencetak gol melalui Reza Gunawan. Skor berubah menjadi 3-1 untuk keunggulan Cosmo JNE.

Selang beberapa menit kemudian, Cosmo kembali menambah pundi-pundi golnya.

Kali ini giliran Fachri Reza yang mencatatkan namanya di papan skor. Kedudukan menjadi 4-1 untuk keunggulan Cosmo JNE.

Tak membutuhkan waktu yang lama, Cosmo JNE berhasil mencetak gol kelima dan keenam melalui Afif Rizky dan Firman Adriansyah.

Sementara gol kedua dari IPC Pelindo dicetak oleh Rahmat Widyanto.

Terus-menerus Cosmo JNE menambah pundi-pundi golnya. Lagi-lagi Firman Adriansyah dan Roby Hilman. Tak puas, Reza Gunawan mencetak gol kesembilan bagi Cosmo JNE.

Hujan gol kembali tercipta, Vahid mencetak gol kesepuluh dan Reza Yamani mencetak gol yang kesebelas untuk Cosmo JNE, serta Fachri Reza.

Kedudukan pun menjadi 12-2 untuk keunggulan Cosmo JNE atas IPC Pelindo hingga babak kedua berakhir.***

 

Editor: Slamet Bowo SBS

Sumber: futsalindonesia.org


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah