Laga di Pekan ke 24, Arsenal Geser Setan Merah dan Liverpool Jaga Persaingan

- 11 Februari 2022, 11:33 WIB
Hasil Wolves vs Arsenal: Kehabisan Akal, Mikel Arteta Minta Pemainnya Berhenti Bertindak Ceroboh
Hasil Wolves vs Arsenal: Kehabisan Akal, Mikel Arteta Minta Pemainnya Berhenti Bertindak Ceroboh /Twitter.com/Arsenal

Dikutip dari sportsmole, Manchester United menatap laga ini usai bermain imbang 1-1 melawan Burnley, sedangkan Southampton mampu mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 3-2.

Manchester United membuka keunggulan terlebih dahulu melalui Paul Pogba sebelum disamakan oleh Jay Rodriguez.

Hasil ini membuat The Red Devils menempati urutan kelima setelah di laga lain West Ham United mengalahkan Watford.

Sementara itu Southampton harus tertinggal lebih dulu setelah Jan Bednarek menciptakan gol bunuh diri, tetapi Armando Broja mampu membalas dengan menciptakan angka ke gawang Tottenham.

Tottenham kembali unggul melalui Heung-Min Son sebelum Southampton membalikkan keunggulan melalui Mohamed Elyounoussi dan Che Adams.

Hasil ini membuat The Saints menempati peringkat ke-10 klasemen sementara Liga Primer Inggris.

Manchester United meraih tiga kemenangan, dua hasil imbang, dan satu kekalahan dari enam laga terakhir di Liga Primer Inggris.

Sedangkan, Southampton memetik tiga kemenangan, dua hasil imbang, dan satu kekalahan dari enam laga terakhir di Liga Primer Inggris.

The Red Devils kemungkinan belum bisa bermain dengan Eric Bailly, Fred, dan Alex Telles.

Sementara, The Saints kemungkinan belum bisa menggunakan jasa Lyanco, Alex McCarthy, Moussa Djenepo, Nathan Redmond, dan Nathan Tella.***

Halaman:

Editor: Slamet Bowo Santoso

Sumber: Sportmole


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah