Hasil BRI Liga 1 Pekan ke 4, Penantian Berakhir, Persija Menang Saat Hadapi Persela dengan Skor Tipis

- 25 September 2021, 05:45 WIB
Pesepak bola Persija Jakarta Marko Simic (kanan) menguasai bola dikawal ketat pesepak bola Persela Lamongan Akbar (kiri) dalam lanjutan laga Liga 1 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat 24 September 2021. Persija Jakarta menang dengan skor 2-1.
Pesepak bola Persija Jakarta Marko Simic (kanan) menguasai bola dikawal ketat pesepak bola Persela Lamongan Akbar (kiri) dalam lanjutan laga Liga 1 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat 24 September 2021. Persija Jakarta menang dengan skor 2-1. /Syaiful Amri/Antara Foto/Yulius Satria Wijaya

KALBAR TERKINI - Setelah empat pekan, akhirnya Persija Jakarta dapat menikmati kemenangan saat bertemu Persela Lamongan, pada lanjutan BRI Liga 1.

Berlangsung di stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Jumat, 24 September 2021, Macan Kemayoran, menundukkan Persela Lamongan dengan skor 2-1.

Kemenangan ini, menjadi kemenangan pertama sejak BRI Liga 1 bergulir, Persija membuka gol pada pertandingan ini lewat titik putih.

Baca Juga: Hasil BRI Liga 1 Pekan ke 4, Bhayangkara FC Gagalkan Impian Persebaya Raih Poin, Takluk di Si Jalak Harupat

Marko Simic berhasil mengeksekusi bola dengan baik dan terjadilah gol menit ke 18.

Pada awal babak pertama, Persija Jakarta tampil agresif dan menguasai bola, dimenit ke 14 Rezaldi bekerja sama dengan Taufik Hidayat, melepaskan tendangan keras ke arah gawang.

Sayangnya bola itu hanya melambung ke atas mistar gawang.

Baca Juga: Hasil BRI Liga 1 Pekan ke-4, Bali United Taklukkan Persita Tangerang, 2-1 di Stadion Pakansari Bogor

Namun, tak beberapa menit berselang, Kiper Persela menjatuhkan Osvaldo Haay di area kotak penalti.

Halaman:

Editor: Ponti Ana Banjaria

Sumber: Liga 1 Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x