Perjuangan Aang Kunaefi, Pesepeda Muda Lahap Supadio Loop Selama 18 Jam 5 Menit 3 Detik Waktu Bergerak

- 14 April 2021, 12:22 WIB
PECAHKAN REKOR - Aang Kunaefi bersama komunitas sepeda Kalbar, saat berhasil memecahkan rekor durasi dan jarak bersepeda secara solo (sendiri).
PECAHKAN REKOR - Aang Kunaefi bersama komunitas sepeda Kalbar, saat berhasil memecahkan rekor durasi dan jarak bersepeda secara solo (sendiri). /KALBAR TERKINI/MULYANTO ELSA /KALBAR TERKINI/MULYANTO ELSA

Dikawal oleh beberapa Marshal secara bergantian, pada pagi dan siang Minggu, sempat beberapa pesepeda dari berbagai komunitas sepeda di Pontianak mengawal Aang secara bergantian untuk melahap “Supadio Loop”.

Ini adalah istilah yang digunakan oleh komunitas sepeda Kalbar, untuk lintasan antara bundaran Kodam dan bundaran Bandara Supadio di jalan Arteri Supadio. 

Sempat berhenti beberapa kali untuk keperluan makan dan lainnya, Aang tetap mengayuh sepedanya selama total 18 jam 05 menit dan 03 detik, sehingga finish pada pukul 23:04:35.

Baca Juga: Gol Semata Wayang Mbappe Dianulir Wasit, PSG Melaju ke Semifinal Liga Champions Tinggalkan Muechen

Baca Juga: Pesepakbola Muda Kalbar Berpotensi Lolos Seleksi Timnas Indonesia U-16 dan U-19

Selama melakukan aksinya, pemuda lajang ini disupport oleh banyak pesepeda dari kota Pontianak yang datang dari berbagai klub sepeda yang ada. 

Kedatangan koleganya ini menambah semangat dari Aang untuk dapat menyelesaikan target yang telah ditetapkan. 

Antusiasme dari komunitas sepeda ini ditunjukkan dari panjangnya iring-iringan mobil dan pengendara roda dua yang menyertai aksi ini saat mendekati titik finish, mulai dari jalan Arteri Supadio sampai finish di Jalan Imam Bonjol. 

Di samping memberikan suport dengan datang ketempat aksi berlangsung, komunitas sepeda ini juga membawa berbagai barang baik untuk kebutuhan Aang selama bersepeda seperti air minum, makanan dan vitamin. 

Mereka juga membawa makanan dan minuman untuk para suporter sendiri yang sangat antusias mulai dari pagi sampai tengah malam. 

Halaman:

Editor: Ponti Ana Banjaria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah