Menang Tipis 3:2 Kontra FC Porto, Ronaldo Cs Tersingkir dari Liga Champions

- 10 Maret 2021, 07:12 WIB
Juventus menang atas FC Porto tapi tersingkir dari Liga Champions.
Juventus menang atas FC Porto tapi tersingkir dari Liga Champions. /Juventus

KALBAR TERKINI – Si Nyonya Tua Juventus tampaknya harus menelan pil pahit menjalani kompetisi tahun ini.

Tak hanya di liga domestik Serie A Italia, Juventus juga harus merana hampir di semua kejuaraan yang diuikuti termasuk Liga Champions.

Bermain di kandang sendiri, Scudeto Liga Itali tersebut hanya mampu menang tipis 3:2 dari lawannya FC Porto.

Baca Juga: Ini Dia Jamal Musiala, Pencetak Rekor Gol Termuda Kedua di Liga Champions

Baca Juga: Babak 16 Liga Champions: Ronaldo Mandul Hadapi Porto, Dortmund Tumbangkan Sevila

Dalam pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Stadion Allianz, Turin, Italia, Selasa waktu setempat (Rabu WIB), Juventus tetap tersingkir dari kompetisi itu karena kalah agresivitas gol tandang.

Skor agregat babak 16 besar adalah 4-4, tetapi dua gol yang dicetak Porto di Allianz cukup untuk melempangkan langkah wakil Portugal itu ke perempat final sembari menyisihkan patron sepak bola Italia tersebut, demikian catatan laman resmi UEFA.

Juventus tampil menekan sejak awal laga, tetapi peluang pertama mereka yang diakhiri sundulan Alvaro Morata mampu dimentahkan oleh kiper Agustin Marchesin.

Baca Juga: Kandaskan Speiza 3:0, Juventus Dekati Pemuncak Seri A

Sebaliknya, Porto mengancam tuan rumah lewat aksi gemilang Zaidu Sanusi yang diakhiri dengan umpan matang ke arah Mehdi Taremi, tetapi legiun Iran itu dihadang oleh Leonardo Bonucci dan bola muntah yang disambarnya membentur mistar gawang.

Porto lantas mampu mencuri keunggulan pada menit ke-19 saat Sergio Oliveira mengonversi tendangan penalti, setelah Taremi dijauhkan oleh Merih Demiral di dalam area terlarang.

Gol itu seolah melecut agresivitas Porto, sayang dua peluang bagus mereka melalui sepakan Jesus Corona dan tembakan jarak jauh Otavio masih bisa digagalkan oleh penyelamatan gemilang kiper Wojciech Szczesny.

Baca Juga: Ditahan Imbang Verona 1:1, Ronaldo Sumbang Satu Gol bagi Juventus

Upaya Juve membalas berakhir dengan tepisan Marchesin atas tembakan jarak dekat Morata, sedangkan peluang bagus Porto untuk menggandakan keunggulan lewat tembakan sudut sempit Oliveira diantisipasi dengan baik oleh Szczesny.

Juve mengawali babak kedua dengan baik dan empat menit selepas sepak lanjut Chiesa mampu menyelesaikan umpan tarik Cristiano Ronaldo untuk menyamakan kedudukan. VAR sempat meninjau dugaan offside terhadap Ronaldo, sebelum akhirnya wasit Bjorn Kuipers mengesahkan gol itu.

Situasi berbalik menjadi tak menguntungkan bagi Porto ketika Taremi menerima kartu kuning kedua pada menit ke-54, hanya karena tetap menendang bola setelah wasit meniup peluit karena rekannya Moussa Marega melanggar Demiral dalam duel udara.

Dua menit sesudahnya, Juve hampir segera memanfaatkan situasi 11 lawan 10 ketika Chiesa mengelabui Marchesin usai menerima umpan terobosan dari Adrien Rabiot, tetapi tembakan penyelesaiannya membentur tiang gawang.

Halaman:

Editor: Slamet Bowo Santoso

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x