HITUNG Peluang Bhayangkara FC Jadi Juara BRI Liga 1: Sapu Bersih, Berharap Bali United dan Persib Terjungkal

12 Maret 2022, 20:37 WIB
BRI Liga 1 PSIS vs Bhayangkara FC. /Tangkapan layar vidio.com.

KALBAR TERKINI – Bhayangkara FC satu dari lima tim yang masih mempunyai peluang menjadi juara BRI Liga 1.

Malam ini, Sabtu, 12 Maret 2022 tepatnya pukul 20.30 WIB Bhayangkara FC akan menyelesaikan pekan ke 30nya melawan PSIS Semarang.

Saat ini Bhayangkara FC ada diurutan ke 5 klasemen sementara BRI Liga 1, setelah disalip oleh Persebaya Surabaya kemarin malam.

Walau demikian poin Bhayangkara FC, Arema FC dan Persebaya Surabaya sama yaitu 58 poin.

Baca Juga: MULAI 16 Maret 2022, Inilah Jadwal All England 2022 dan Daftar Pemain Indonesia yang Akan Bertanding

Baca Juga: BERIKUT Klasemen BRI Liga 1 Pekan 30: Bali United Tinggalkan Persib, Persebaya Was-Was Tersalip The Guardian

Jika The Guardian bisa menang dan meraih poin penuh atas PSIS Semarang maka mereka akan langsung menyalip posisi Persebaya Surabaya yang sementara ini ada diperingkat ke 3.

Kemenangan pun pasti sangat diharapkan pasukan Paul Munster ini, karena hanya dengan meraup poin penuh, The Guardian dapat mendekati perolehan Persib Bandung dan Bali United.

Peluang Bhanyangkara FC masih terbuka lebar asalkan mereka dapat melibas semua pertandingan yang tersisa dengan kemenangan.

Dan sambil berharap, Bali United dan Persib Bandung terjungkal oleh lawan-lawannya.

Baca Juga: UPDATE Jadwal Liga Inggris, Spanyol dan Liga Italia Malam ini, 12-13 Maret, Hingga Pekan Krusial BRI Liga 1

Bali United saat ini mengumpulkan 66 poin sedangkan Persib Bandung 63 poin.

Jika berhasil mencukur PSIS malam ini, maka The Guardian memiliki poin 61.

Bhayangkara FC masih menyisakan lima pertandingan sebelum kompetisi BRI Liga 1 ini berakhir.

Lima lawan mereka adalah PSIS Semarang yang akan dihelat malam ini, pukul 20.30 WIB.

Kemudian Persipura Jayapura, Persela Lamongan, Persija Jakarta, dan Persiraja Banda Aceh.

Baca Juga: REKAP Pertandingan BRI Liga 1 Pekan ke 30: Gol Spaso Bawa Bali United Mendekati ke Gelar Juara, Bye-bye Persib

Jika menilik peluang, pasukan Paul Munster seharusnya bisa mengalahkan semua lawan yang tersisa, karena skuad mereka diatas para calon lawan.

Tim-tim yang akan bertanding melawan The Guardian rata-rata tak terlalu mempunyai beban kecuali memperbaiki peringkat di klasemen BRI Liga 1.

Bahkan Persiraja Banda Aceh sudah dipastikan turun kasta ke Liga 2.

Selain menyapu bersih semua laga tersisa, Bhayangkara FC pun harus berdoa, dua rival mereka untuk meraih juara, Bali United dan Persib Bandung terjungkal.

Setidaknya Persib Bandung dan Bali United harus kalah dua kali, untuk mempersilahkan The Guardian mengangkat tropi kemenangan.

Apakah mungkin?

Namun terlepas apapun itu, Bhayangkara FC harus bermain baik untuk mendapatkan hasil yang baik pula.

Berikut jadwal sisa laga Bhayangkara FC di BRI Liga 1

Bhayangkara FC vs PSIS Semarang: Sabtu, 12 Maret 2022

Bhayangkara FC vs Persipura Jayapura: Rabu, 16 Maret 2022

Bhayangkara FC vs Persela Lamongan: Minggu, 20 Maret 2022

Bhayangkara Fc vs Persija Jakarta: Sabtu, 26 Maret 2022

Bhayangkara FC vs Persiraja Banda Aceh, belum dijadwalkan.***

 

Editor: Yuni Herlina

Sumber: BRI Liga 1

Tags

Terkini

Terpopuler