Skenario Zero Down Time Oleh PLN Persero, World Superbike di Sirkuit Mandalika Siap Mengaspal

- 18 Oktober 2021, 12:11 WIB
World Superbike tidak lama lagi akan digelar, PLN dan beberapa pihak pengawasan pengurus sirkuit Mandalika menyatakan sudah siap untuk para pembalap mengaspal.
World Superbike tidak lama lagi akan digelar, PLN dan beberapa pihak pengawasan pengurus sirkuit Mandalika menyatakan sudah siap untuk para pembalap mengaspal. /Twitter/@WorldSBK


Dari sisi kecukupan daya, sistem kelistrikan Lombok yang akan menyuplai MISC dalam kondisi aman. Rata-rata beban puncak adalah 270 megawatt dan daya mampu yang tersedia adalah 376,8 megawatt.

Baca Juga: Kabar Duka MotoGP, Dean Berta Vinales Meninggal Dunia, Rookie Terbaik Alami Insiden Race 1 Word Supersport 300


Huda menyebutkan masih ada cadangan daya sebesar 106 megawatt yang cukup untuk memenuhi kebutuhan listrik di Nusa Tenggara Barat.


Cadangan daya itu tak hanya untuk keperluan World Superbike, tetapi juga untuk seluruh infrastruktur pendukung di daerah tersebut.


Khusus untuk World Superbike 2021 dan MotoGP yang akan dihelat pada 2022, PLN telah mempersiapkan skenario zero down time, yakni sistem suplai listrik berlapis, sehingga listrik di kawasan Mandalika andal dan berkualitas, serta tidak mengalami gangguan sekalipun.

Baca Juga: Valentino Rossi Resmi Mengumumkan Pensiun Dari MotoGP 2021, Peluang Gabung Kembali VR46 Masih Terbuka


MISC merupakan pelanggan PLN yang dilayani dengan daya 5,19 megavolt ampere dan akan disuplai dari tiga jalur utama listrik, sehingga kian andal.


Selain tiga jalur kelistrikan yang saat ini sudah siap beroperasi, perseroan juga telah menyiapkan perangkat berupa uninterruptible power supply atau sumber daya tak terputus yang saat ini masih dalam proses untuk mewujudkan zero down time.***

Halaman:

Editor: Slamet Bowo Santoso

Sumber: Info Publik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x