Pasca Negatif Covid-19, Penyintas Kadang Merasakan Sesak, Tetap Patuhi Protokol Kesehatan

- 21 Juni 2021, 11:35 WIB
Pengalaman penyintas Covid-19
Pengalaman penyintas Covid-19 /freepik.com/pikisuperstar/

KALBAR TERKINI – Meski telah dinyatakan negatif Covid-19, namun beberapa penyintas Covid -19 masih merasakan dampaknya, seperti halnya Megawati Puteri, pegiat organisasi Covid-19 Survivor Indonesia yang sudah dinyatakan negatif Covid-19 Setahun lalu.

“Saya sekarang walau sudah satu tahun negatif, masih suka merasakan gejala Covid-19 itu,” kata Mega di kanal Youtube lawan Covid 19, yang dibagikan dalam acara diskusi virtual, 19 Juni 2021.

Dia mengatakan sebelumnya terpapar Covid-19, dirinya tak gampang merasa lelah. Andaikan kelelahan pun dia bisa mengantisipasinya dengan tidur nyenyak, dan badannya terasa fit.

Baca Juga: Gempa Magnitudo 4.1 Guncang Bukit Tinggi, Ini yang Harus Dilakukan Mengantisipasi Dampak Gempa Bumi

Namun berbeda dengan sekarang kalau bicara terlalu cepat saja, napasnya bisa ngos-ngosan, begitu pula jika dia berjalan kaki agak jauh.

Hal itu juga dirasakan empat anggota keluarganya yang lain, yang juga penyitas Covid-19.

“Padahal saya gak punya asma dan gak punya sama sekali riwayat penyakit saluran pernapasan sebelumnya.

Selain itu sekarang juga dirinya gampang lelah dan tenggorokan sering berlendir jika malam hari.

Baca Juga: BNPB Terima Bantuan Rp 1.86 Miliar dari PT Eagle Indo Pharma, 2 Barang Ini untuk Tangani Covid 19

Halaman:

Editor: Ponti Ana Banjaria

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x