Deretan Anak Muda Kalbar yang Lirik Kursi Legislatif, Wakili Kaum Milenial yang Kreatif di Bawah Payung NasDem

- 18 Mei 2023, 19:42 WIB
Arifin Noor Aziz, Kamiludin, dan Fazar Septiyantoro, tiga anak muda asli Kalbar yang melirik kursi legislatif di pemilihan 2024 mendatang untuk wakili suara kaum milenial.
Arifin Noor Aziz, Kamiludin, dan Fazar Septiyantoro, tiga anak muda asli Kalbar yang melirik kursi legislatif di pemilihan 2024 mendatang untuk wakili suara kaum milenial. /

"Harapan bagi generasi millenial untuk terlibat aktif dalam pemilu dan menggunakan hak pilihnya terutama bagi pemilih pemula serta lebih selektif dalam memilih wakil rakyat yang nantinya akan menjadi wakil di legislatif," jelas Arifin yang sudah menjalani periode kedua sebagai kepala desa tersebut.

Arifin menambahkan, langkah politik melalui jalur legislatif merupakan sebuah langkah konkrit bagi generasi millenial dalam rangka turut berkontribusi dalam membangun sebuah bangsa, membangun sebuah peradaban yang lebih berkemajuan dengan pemikiran-pemikiran serta konsep yang lebih terfokus.

Satu lagi anak muda asli Kalbar yang bertekad untuk menjadi wakil suara milenial di legilatif, Fazar Septiyantoro (23), saat ini telah mendaftar menjadi Calon Legislatif Dapil Pontianak Timur. 

Baca Juga: Rawat Mobil Hybrid Sulit? Ini Dia 7 Tips Menjaga Keawetan Kendaraan Bertenaga Bensin dan Listrik

Laki-laki kelahiran tahun 2000 ini yakin untuk masuk ke dunia politik berkeinginan untuk mengembangkan bidang pendidikan dan ekonomi di Pontianak.

"Visa dan misi saya saat ini Aktif, Kontributif, Solutif, dan Inovatif.

Aktif untuk setiap isu yang terbaru, kontribusi untuk setiap masalah, memberikan solusi setiap masalah yang ada pada saat ini sehingga dapat keluar dari masalah yang ada, serta berinovasi memberikan ide ide baru dengan pengembangan yang tepat," ungkap Fazar ketika dihubungi Kalbar Terkini, Kamis 18 Mei 2023.

Fazar yang baru saja menyelesaikan pendidikannya di satu di antara perguruan tinggi swasta di Pontianak ini juga aktif di beberapa organisasi kepemudaan dan pendidikan.

Satu di antaranya di Bina Pendidikan Kita yang saat ini aktif membantu pendidikan di daerah-daerah terpencil yang minim sarana dan prasarana pendidikan.***

Halaman:

Editor: Yulia Ramadhiyanti

Sumber: Kalbar Terkini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x