RAIN Kalbar Lakukan Program Pencegahan Penggunaan Narkoba Pada Siswa SMP dan SMA di Desa Sungai Kakap

- 1 Oktober 2022, 20:09 WIB
RAIN Kalbar laksanakan program Pencegahan Penggunaan Narkoba Pada Siswa SMP dan SMA di Desa Sungai Kakap
RAIN Kalbar laksanakan program Pencegahan Penggunaan Narkoba Pada Siswa SMP dan SMA di Desa Sungai Kakap /yulia ramadhiyanti/

KALBAR TERKINI - Rumah Adiksi Indonesia (RAIN) Kalbar mengadakan program pencegahan penggunaan narkoba terhadap 30 siswa SMP dan SMA yang ada di Desa Sungai Kakap, Kabupaten Kubu Raya.

Kegiatan yang dilaksanakan Sabtu, 1 Oktober 2022 tersebut merupakan satu di antara program desa binaan RAIN.

“Program ini merupakan pencegahan berbasis remaja.

Tujuannya untuk mencegah munculnya perilaku-perilaku negative di kalangan remaja yang bisa berakhir dengan penggunaan narkotika,” jelas pendiri Rumah Adiksi Indonesia (RAIN) Kalbar, Budi Indra, SH.

Baca Juga: Moskow Tunggu Reaksi AS: Jangan 'Ngumpet di Balik Layar'!

Menurut Budi, dengan adanya program tersebut diharapkan setelah dilatih dengan keterampilan atau lifeskill maka mereka mempunyai pelindung di dalam dirinya sehingga tidak mudah terjerumus untuk melakukan perilaku-perilaku negatif.

“Kegiatan ini akan berlanjut terus dan ada proses monitoring dan evaluasi juga yang dilakukan untuk melihat keberhasilan program ini.

Monitoring dan evaluasi akan dilakukan setelah selesai sesi pertemuan yang dibuat, bisa setelah 4 kali atau 6 kali pertemuan.

Kegiatan seperti ini bukan yang pertama kali, program berbasis remaja sudah beberapa kali kami lakukan, termasuk di STIKES yang diadakan pada 20 sep 2022 yang lalu”, tambahnya.

RAIN Kalbar yang sudah berdiri sejak 2017 merupakan panti rehabilitas yang tidak hanya sebatas pemberian konseling kepada para pasien yang memerlukan rehabilitasi, tetapi juga memberikan keterampilan sebagai bekal mereka ketika sudah kembali ke tengah-tengah masyarakat.***

Halaman:

Editor: Yuni Herlina

Sumber: RAIN Kalbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x