Idul Adha 1442 H, Berikut 3 Film Bertemakan Lebaran Haji , Ada Film Dokumenter A Sinner In Mecca

- 16 Juli 2021, 21:22 WIB
Jadwal Acara MNCTV Hari ini , tayang film haji backpacker
Jadwal Acara MNCTV Hari ini , tayang film haji backpacker /Pexels/Amateur Hub

KALBAR TERKINI – Perayaan Hari Raya Idul Adha 1442 Hijriah  sebentar lagi, disambut oleh umat muslim di seluruh dunia penuh suka cita .

Dengan semarak  situasi  yang tentunya berbeda dari tahun-tahun sebelumnya.

Lantaran tahun ini masih dalam situasi pandemi Covid-19, tentu kegembiraan untuk berkumpul bersama keluarga besar tidak dapat di lakukan secara tatap muka.

Baca Juga: Idul Adha 1442 H, Tips Membuat Ketupat Agar Tahan Lama dan Tidak Cepat Basi, Nomor 4 Paling Mudah Dilakukan

Tak hanya berkumpul bersama keluarga besar yang saat ini di larang karena berkaiatan dengan protokol kesehatan,  tentunya mau tidak mau lebaran idul Adha, Kali ini harus di rayakan di rumah saja .

Tahukah kalian, ibadah haji merupakan impian besar bagi seluruh umat Muslim di dunia.

Mengapa, tidak karena ibadah haji dapat menyempurnakan rukun islam kita sebagai hamba Allah SWT.

Namun , tak perlu berkecil hati jika tak bisa pergi ke tanah suci, berikut ada 3 film bertemakan Haji layak untuk kalian tonton bersama keluarga tercinta di rumah, seperti di lansir kalbarterkini.com dari MNews.

Baca Juga: Idul Adha 1442 H, Berikut Niat dan Tata Cara Penyembelihan Hewan Kurban, Wajib Ucapkan Takbir Tiga Kali

  1. Film Haji Backpacker

Film ini diperankan oleh Abimana Aryasatya, alur film ini berkisah tentang seorang pemuda bernama Mada yang meninggalkan agama Islam karena rasa marahnya kepada Allah.

Ia marah lantaran batalnya pernikahannya dengan sang kekasih, hal ini membuatnya benar –benar terluka dan meluapkan semua kesalahannya kepada allah SWT.

Namun,dalam dilemma perjalanan hidup serta sembari ia berpetualang dengan membawa kemarahannya, ntah tanpa di sadari ia justru dituntun hingga sampai ke tanah suci.

  1. Film Le Grand Voyage

Film satu ini dijamin bikin banjir air mata, bagaimana tidak film berbahasa Prancis ini mengisahkan tentang bagaimana perjalanan ayah dan anak menuju Mekkah untuk beribadah haji.

Baca Juga: 3 Zodiak yang Doyan Makan, Siap-Siap Daging Kurban Hari Raya Idul Adha Jadi Incaran

Cerita film ini memang sangat menyentuh, karena juga menggambarkan bagaimana komunikasi sang ayah dan anak serta usaha mereka untuk saling memahami menjalankan ibadah.

Bertahan dengan berbagai kondisi selama perjalanan serta ragam intrik-intrik yang ada disetiap langkah menuju mekah penuh dengan cobaan yang  tentu film ini layak untuk di tonton bersama keluarga tercinta.

  1. A Sinner In Mecca

Barang, film satu ini cukup berbeda dengan kedua film sebelumnya film yang berjudul A Sinner In Mecca merupakan film dokumenter.

Baca Juga: Idul Adha 1442 H, Ceramah Sholat Idul Adha, Tentang Peristiwa Penyembelihan Nabi Ismail Putra Nabi Ibrahim AS

Film yang menceritakan perjalanan haji sang sutradara, bernama Pervez Sharma dari India.

Jangan di sangka walau hanya film dokumenter yang hanya mengabadikan momen sang sutradara saat melaksanakan ibadah haji.

Ternyata dalam film ini, juga mengandung kritikan tentang kota Mekkah yang kini dipenuhi hotel, mall dan restoran.

Itulah dia 3 film yang layak kalian tonton bersama keluarga cinta, di saat perayaan idul adha di rumah,selamat menyaksikan.***

Editor: Slamet Bowo Santoso

Sumber: Mnews1


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x