Iran Dibakar Aksi Demo, Musisi dan Artis Ditangkap!

- 1 Oktober 2022, 18:47 WIB
Demo jilbab di wilayah-wilayah Iran
Demo jilbab di wilayah-wilayah Iran /The International


KALBAR TERKINI - Demo kemarahan rakyat terkait kematian Mahsa Amini terus berlanjut kendati aparat Iran juga mulai melakukan tindakan keras.

Mahsa tewas di sel tahanan Kepolisian Moral Iran belum lama ini setelah ditangkap karena melanggar aturan ketat berbusana bagi wanita.

Kemarahan rakyat tersulut di semua wilayah dan menjelma menjadi demo anti-jilbab.

Apalagi setelah pihak keluarga mengklaim teah menemukan bukti bahwa Mahsa tewas karena pukulan benda tumpul di kepalanya.

Baca Juga: Mahsa Amini Tewas akibat Pukulan di Kepala, Iran Bersikeras Hukum Pengunjuk Rasa!

Pada Jumat, 29 September 2022, musisi Shervin Hajipour, yang lagu viralnya menjadi lagu protes anti-pemerintah, ditangkap oleh polisi.

Keberadaannya sampai saat ini tidak diketahui, sebagaimana dilansir Kalbar-Terkini.com dari Arab News, Sabtu, 1 Oktober 2022

Juga tidak jelas tuduhan terhadap penyanyi muda itu, lapor situs berita Radio Farda sebagaimana dikutip Arab News.

Beberapa hari sebelum penangkapannya pada Jumat, Hajipour memposting lagu mengharukan di Instagram.

Baca Juga: Rakyat Iran Murka: Buntut Razia Jilbab Polisi Moral yang Berujung Maut!

Halaman:

Editor: Slamet Bowo SBS

Sumber: Arab News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x