Simak Deretan Drama Park Seo Joon, Aktor Korea Selatan yang Dekati Jennie BLACKPINK di Paris Fashion Week

- 8 Maret 2023, 11:06 WIB
Detik-detik Jennie dan Park Seo Joon diminta untuk foto bersama, interaksinya curi perhatian
Detik-detik Jennie dan Park Seo Joon diminta untuk foto bersama, interaksinya curi perhatian /Tangkapan layar video Twitter/@GIRLOVESICK

KALBAR TERKINI - Nama Park Seo Joon mencuat lagi gegara aksinya bersama Jennie BLACKPINK yang mencuri perhatian di Paris Fashion Week.

Kedua berada di acara Paris Fashion Week Selasa, 7 Maret 2023, sebagai Brand Ambassador untuk salah satu luxury brand, Chanel.

Interaksi canggung keduanya malah mengudang perhatian apalagi media.

Maklum sajalah, keduanya adalah aktor dan penyanyi terkenal, salah sedikit mengambil sikap, keduanya bisa saja tertimpa rumor.

Baca Juga: Daftar Film Tayang Bulan Maret 2023 Ada Film Horor Hantu Baru Hingga Film Teman Tidur Cek Tanggalnya Sekarang

Apalagi jika melirik pada media dan warganet Korea yang sering tajam dalam mengomentari artisnya.

Diketahui Park Seo Joon sendiri adalah aktor yang sangat dipuja, bukan saja di negaranya bahkan di Indonesia dia begitu terkenal.

Sejumlah dramanya sukses di pasaran dan masih asik disaksikan hingga saat ini.

Apa sajakah itu? Berikut deretan drama Korea yang dibintang oleh Park Seo Joon.

Baca Juga: SIMAK Daftar Drama Korea yang Dibintangi IU Mulai Dari Genre Romantis, Fantasi Hingga Horor. Terbaru Ada Dream

1. Perfect Game (2011)

Debut pertama Park Seo Joon pada tahun 2011 dimulai dari Perfect Game.

Diangkat dari kisah nyata tentang penandatanganan kontrak tim baseball profesional di Korea, dalam Perfect Game, Park Seo Joon berperan sebagai Chil Goo.

Baca Juga: Fakta Mencengankan Park Seo JOOn, Nomor 2 Tentang hubungan asmaranya

2. Dream High 2 (2012)

Sama seperti Perfect Game, di Dream High 2, Park Seo Joon juga sebagai pemeran pendukung.

 

 

3. Witch’s Romance (2014)

Sebagai pemeran utama, Park Seo Joon memerankan tokohYoon Dong-ha seorang kurir berusia 25 tahun yang belum move on dari kematian kekasihnya.

Kemudian ia jatuh cinta dengan seorang reporter wanita yang berusia 39 tahun.

4. She Was Pretty (2015)

Berperan sebagai Ji Sung-joon, drama ini bercerita tentang seorang lelaki yang mencari cinta pertama sekaligus sahabat masa kecilnya.

Berkat perannya d film ini, Park Seo Joon berhasil menggaet sejumlah penghargaan pada tahun 2015.

Baca Juga: ADU Spesifikasi dan Harga 6 Ponsel Baru yang Meluncur Awal Tahun 2023, Ada Samsung, Oppo, Realme Hingga Nokia

 

5. The Beauty Inside (2015)

Park Seo Joon berperan sebagai Woo Jin yang memiliki bentuk fisik berubah-ubah.

Ia bisa menjadi orang yang berbeda setiap kali bangun pagi. Kemudian jalan cerita membawa seorang Woo Jin jatuh cinta kepada perempuan bernama Yi Soo.

6. Hwarang: The Poet Warrior Youth (2016)

Hwarang merupakan drama Korea berlatar belakang sejarah yang dibintangi Park Seo Joon pada 2016.

Drama ini bercerita tentang persahabatan antara sekelompok pegawai elite pelindung kerajaan.

Drama ini diperankan banyak aktor tampan Korea Selatan.***

 

Editor: Yuni Herlina

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x