Bantah Atas Tuduhan Dokter Palsu, Dokter Tifa Beri Klarifikasi Sebenarnya

- 16 Oktober 2022, 16:13 WIB
Klarifikasi Dokter Tifa atas tuduhan gelar palsu yang dimiliknya.
Klarifikasi Dokter Tifa atas tuduhan gelar palsu yang dimiliknya. /Tangkapan layar screenshoot YouTube/Dokter Tifa Lifestyle

KALBAR TERKINI – Dokter Tifa seringkali membagikan aspirasi tentang apa saja yang terjadi dengan Indonesia ini melalui akun Twitter pribadinya @DokterTifa.

Terutama saat membahas perihal pertanyaan Ijazah palsu dari Presiden RI hingga Kanjuruhan.

Akan tetapi berkat cukup banyaknya Tweet yang ia lontarkan memiliki pandangan negatif oleh beberapa orang di Twitter.

Baca Juga: Rektor UGM Beri Tanggapan Atas Tudingan Ijazah Palsu Jokowi, Dokter Tifa: Usul Saya Hadir di Persidangan Saja

Ada yang mengatakan apa yang disuarakan oleh Dokter Tifa tak sesuai dengan gelar yang dimilikinya hingga gelar yang dimiliki Dokter Tifa adalah palsu.

Beberapa postingan yang kian mengundang kontroversi juga sebelumnya sudah dihapus oleh Dokter Tifa di Twitter, hal ini juga lantaran untuk menghindari berbagai asumsi dan pendapat negatif yang tertuju pada dirinya.

Tak hanya itu dirinya juga memberikan klarifikasi cukup panjang melalui kanal YouTube pribadinya juga @Dokter Tifa Lifestyle.

Baca Juga: Ijazah Lulusan UGM Jokowi Dipertanyakan, Dokter Tifa: Mahasiswa Kehutanan UGM 1980 Ada Dua Joko Widodo

Hal ini menjawab tentang tuduhan yang dilontarkan oleh beberapa orang kepada dirinya atas gelar dokter yang palsu. Dan dokter Tifa pun menjawab sekaligus membuktikan hal tersebut.

Kronologi awalnyanya berasal dari Tweetan akun twitter Prastowo Yustinus @prastow, dimana ia menuliskan sebuah postingan bahwa Dokter Tifa bukan lulusan Program Doktor STF Driyarkara sebagaimana diberitakan beberapa media yang bersangkutan.

Halaman:

Editor: Syaifullah

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x