Sinopsis Film Horor INANG, Film Indonesia Yang Tembus di Ajang Festival BIFAN Korea Selatan

- 16 Juni 2022, 17:33 WIB
Official Teaser film Inang.
Official Teaser film Inang. /Tangkapan layar Instagram/@naymirdad//

KALBAR TERKINI - Apakah kalian telah menyaksikan film horor asal indonesia yang berjudul Inang,jika belum simak sinopsis berikut ini.

Film Inang ini menjadi film pertama yang di rumah produksi oleh IDN Pictures yang akan tayang di bioskop.

Film Inang ialah film bergenre thriller horor yang dipenuhi nuansa Jawa berhasil mengangkat tema Rebo Wekasan.

Berikut kami sajikan Sinopsis Film Horor Inang.

Baca Juga: Update : Kode Redeem Mobile Legends (ML), Jum'at,17 Juni 2022,Klaim sekarang Juga Jangan Sampai Kamu Kehabisan

Film ini berkisah tentang perempuan muda bernama Wulan (Naysila Mirdad) yang mengetahui dirinya hamil,namun sayang kehamilannya diluar perencanaannya.

di kethaui Inang sendiri berpusat pada sosok Wulan, seorang karyawan supermarket yang hamil Dan ditinggalkan oleh kekasihnya.

Ia pun harus bekerja keras untuk menjaga anak di kandungannya seorang diri.

Saat tengah putus asa, Wulan bertemu dengan sekelompok orang yang bersedia membantu para calon ibu seperti dirinya.

Akhirnya ia bertemu dengan keluarga Santoso yang bersedia mengadopsi anaknya saat lahir nanti.

Wulan pun diajak tinggal bersama dengan Keluarga Santoso dan mulai menemukan hal-hal aneh dari keluarga tersebut.

Wulan yang polos pun tak menyadari jika keluarga Santoso memiliki niat jahat pada dirinya serta anak dalam kandungannya.

Wulan dihamili oleh seorang laki-laki brengsek yang tidak mau bertanggung jawab.

Akhirnya Wulan bertemu dengan keluarga misterius bernama Eva (Lydia Kandou) yang mau mengadopsi anaknya.

Bayi yang dilahirkan Wulan lahir di hari bernama Rebo Wekasan.
Menurut kepercayaan masyarakat Jawa, bayi yang terlahir di Rabu Wekasan harus diruwat untuk diputus kesialannya.

Seiring berjalannya waktu keanehan-keanehan pun terjadi.

Wulan pun harus berjuang melawan kekuatan jahat yang ingin mengambil alih kehidupan bayinya.

Lantas bagaimana nasib bayi yang dilahirkan Wulan dan bagaimana ruwat yang coba dilakukan?.***

 

Editor: Slamet Bowo SBS

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x