Misteri The Great Blue Hole, Lubang Bawah Laut Dalam Raksasa Dari Pesisir Belize

- 9 September 2021, 22:55 WIB
The Great Blue Hole
The Great Blue Hole /youtube.com/DischoveryChannnel

KALBAR TERKINI - The Great Blue Hole, lubang bawah laut dalam dan besar yang terletak 70 kilometer dari pesisir Belize, Amerika Tengah. Tepatnya, di tengah-tengah atol Lighthouse Reef.

Atol merupakan sebutan untuk pulau koral yang mengelilingi sebuah laguna sebagian atau seluruhnya.

Great Blue Hole memiliki diameter lebih dari 300 meter dan kedalaman hingga 125 meter.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Pulau Pribadi Untuk Liburan Keluarga Atau Liburan Romantis 2021 Dari Airbnb

Begitu besarnya, fenonema alam ini bisa terlihat jelas dari luar angkasa karena jernihnya perairan di Belize.

Kedalaman Great Blue Hole ini menjadikannya sebagai sinkhole [lubang terbentuk tiba-tiba] terdalam kedua di dunia, setelah Dragon Hole di Laut China Selatan.

Selain berukuran raksasa, struktur ini terletak di tengah terumbu karang terbesar kedua di dunia, Belize Barrier Reef, dan menjadi situs warisan dunia UNESCO.

Baca Juga: Sungai Kabut dari Bukit Tomenas, Pesona Indah di Fatumnasi

Sejak Jacques Cousteau, dikutip dari IFL Science, ahli biologi kelautan menjelajah situs tersebut dan membuat dokumenternya pada 1971.

Halaman:

Editor: Maya Atika

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x