Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1445 H/2024 ,Simak Kebiasan Unik yang diLakukan Masyarakat Cek Apa Saja

1 Maret 2024, 01:05 WIB
Maksud dan Hukum Tradisi Munggahan: Tradisi untuk Menyambut Bulan Ramadhan /

KALBAR TERKINI- Jika kalian tidak sabar menanti tibanya bulan suci ramadhan tahun 2024 ini.

Simak terlebih dahulu dimana ada banyak persiapan dan amalan yang mungkin telah kalian lewati saat ini.

Tidak dapat dipungkiri jika Umat Islam di seluruh dunia, termasuk Indonesia,saat ini sedang bersukacita menyambut bulan suci Ramadhan 1445 H/2024.

Pada bulan Ramadhan biasanya diiringi dengan munculnya kebiasaan-kebiasaan unik yang dilakukan oleh masyarakat.

Baca Juga: Jelang Puasa Ramadhan Simak Kumpulan Amalan Ibadah yang Perlu Ditingkatkan Cek Apa Saja


Berikut kami sajikan kebiasaan masyarakatketika menjelang bulan puasa tiba cek ada apa saja :

1. Ziarah Makam

Tahukah kalian jika ziarah ke makam keluarga menjelang bulan puasa adalah tradisi sejak zaman Wali Songo.

Dikenal juga dengan istilah nyekar,tradisi ini masih terus bertahan dan dipraktikkan oleh sebagian besar masyarakat Indonesia.

Hal ini menunjukkan betapa tinggi jiwa sosial yang dimiliki masyarakat kita. Tidak hanya peduli pada mereka yang masih hidup, kitapun juga masih teringat dengan sanak keluarga yang sudah meninggal dunia.

2. Tradisi Munggahan

Hari pertama puasa dianggap sebagai momen spesial oleh sebagian besar masyarakat Indonesia.

Dari situlah kemudian muncul tradisi yang dinamakan munggahan.

Keluarga besar biasanya akan berkumpul bersama, bercengkrama sembari melakukan kegiatan bersih-bersih rumah.

Tradisi ini akan ditutup berbuka bersama dengan menu spesial yang sudah disiapkan sebelumnya.

3. Patrol Sahur

Membangunkan orang untuk sahur adalah kegiatan berpahala.

Hal ini yang kemudian memunculkan inisiatif mengadakan patrol alias berkeliling kampung dengan tujuan untuk mengingatkan warga sekitar agar bangun dan segera sahur.

Konon kebiasaan ini sudah ada sejak tahun 1970-an dan masih berlanjut sampai sekarang.

Sayangnya, belakangan banyak yang kurang suka setuju dengan adanya patrol karena tak jarang ada pemuda yang mewarnainya dengan permainan petasan.

Baca Juga: Jelang Puasa Ramadhan Simak Kumpulan Amalan Ibadah yang Perlu Ditingkatkan Cek Apa Saja

4. Ngabuburit Menanti Buka Puasa

Ngabuburit alias kegiatan menanti waktu buka puasa adalah salah satu kebiasaan yang tak pernah lepas dari masyarakat Indonesia.

Bahkan kadang dilakukan sembari berekreasi di pinggir pantai atau nongkrong di kafe bersama keluarga maupun teman.

Begitu adzan Magrib terdengar, suasana bakal semakin riuh ketika makan bersama.

Rasanya ada kesenangan tersendiri jika bisa menikmati hidangan bersama sosok terdekat.

5. Makan Kolak

Kolak sebenarnya bisa ditemui hampir setiap saat. Kita pun bisa membuatnya sendiri karena prosesnya tidak terlalu sulit.

Tapi kamu setuju nggak sih kalau kebiasaan makan kolak lebih nikmat pas lagi bulan Ramadhan? Makanya hidangan ini jadi salah satu favorit warga Indonesia dalam membatalkan puasa.

Mungkin karena rasanya yang manis dan menyegarkan, tak peduli dibuat dari bahan dasar ubi maupun pisang.***

 

Editor: Ruddi Hamdani

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler