Mahasiswa IKIP PGRI Pontianak Lakasanakan PLP 2 di SMA Negeri 1 Sayan, Bangun Karakter Diri di Sekolah

- 13 Januari 2023, 22:15 WIB
Mahasiswa PLP 2 IKIP PGRI Pontianak saat menyerahkan cinderamata kepada pihak sekolah SMA Negeri 1 Sayan
Mahasiswa PLP 2 IKIP PGRI Pontianak saat menyerahkan cinderamata kepada pihak sekolah SMA Negeri 1 Sayan /

KALBAR TERKINI - Mahasiswa IKIP PGRI Pontianak melaksanakan kegiatan belajar mengajar di SMA Negeri 1 Sayan melalui program PLP II. 

 

“Harapan kami dari kegiatan PLP II ini, adalah untuk melatih para mahasiswa calon guru untuk lebih percaya diri dalam menyalurkan ilmu didepan peserta didik.

Dalam kegiatan mengajar ini, mahasiswa diharapkan dapat menerapkan keterampilan dan kemampuan yang telah dipelajari sebelumnya di bangku kuliah, “jelas dosen pembimbing PLP II, Ivan Eldes Dafrita, S.Si.,M.

Baca Juga: Virus Mematikan Menular Lewat Nyamuk Ditemukan di Australia, Berikut Gejalanya

Dalam pelakasanaannya PLP II ini berlangsung kurang lebih 3 bulan, dari 9 Agustus sampai 9 November 2022.

Mahasiswa yang melaksanakan program PLP 2 di SMA Negeri 1 Sayan berjumlah 4 orang diantaranya: Mahasiswa jurusan Pendidikan Teknlogi Informasi berjumlah 3 orang (Egi Saputra, Risa Rahmayani, dan Yusril Saputra Utama) Dan Mahasiswa jurusan Pendidikan bahasa inggris berjumlah satu orang ( Tiya Maheru).

Kegiatan yang di lakukan di sekolah diantaranya melaksanakan praktek mengajar dikelas, Mahasiswa PLP II juga melaksanakan perlombaan dalam rangka memeriahkan HUT RI yang ke-77 di SMA Negeri 1 Sayan, selain itu Mahasiswa juga ikut serta membantu mengawas kegiatan ANBK di SMA Negeri 1 Sayan, serta membantu perawatan sarana dan prasarana di sekolah, hingga kegiatan ekstrakurikuler yang diadakan di SMA Negeri 1 Sayan.

Baca Juga: Tiga Bulan Alami KDRT Tanpa Dinafkahi, Hotman: Kalau Emosi Dibekap, Didorong dan Dipiting

“Meskipun kami hanya berjumlah 4 orang, tidak menurunkan semangat kami dalam melaksanakan PLP II di SMA Negeri 1 Sayan.  Kami di terima baik oleh sekolah, setiap kegiatan yang di adakan di sekolah, kami turut serta.  Jelas Yusril Saputra Utama selaku ketua Kelompok PLP II

Halaman:

Editor: Yulia Ramadhiyanti

Sumber: ikip pgri pontianak


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x