CEK Spesifikasi Samsung Galaxy A54 yang Desainnya Mirip dengan Ponsel Mewah Galaxy S Series, Harganya?

- 20 Maret 2023, 18:26 WIB
Gaming dan streaming di Samsung Galaxy A54 5G jadi makin awesome.
Gaming dan streaming di Samsung Galaxy A54 5G jadi makin awesome. /Samsung

KALBAR TERKINI - Berikut Spesifikasi Samsung Galaxy A54 yang Desainnya Mirip dengan Ponsel Mewah Galaxy S Series.

Desain yang diusung oleh Samsung Galaxy A54 mirip dengan ponsel kelas atas besutan Samsung yaitu  Galaxy S23 dan S23 plus.

Dirancang dengan kamera belakang yang dibenamkan langsung ke cangkang ponsel yang membuat Samsung Galaxy A54 ini semakin istimewa.

Untuk perlindungan ada Gorilla Glass 5 yang membuat bagian punggung ponsel menjadi glossy atau mengkilap.

Baca Juga: Cari Ponsel Cantik dan Mewah dalam Berbagai Varian Harga? Cek Daftar HP Samsung Galaxy All Series Maret 2023

Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Layar:

Galaxy A54 ini dipasang layar Super AMOLED seluas 6,4 inci dengan  resolusi Full HD Plus.

Untuk refresh ratenya mencapai 120 Hz dengan rasio layar 19,5:9, dan tingkat kecerahan maks 1.000 nits.

Kamera:

Samsung Galaxy A54 5G mempunyai tiga kamera yang dirancak secara vertikal.

Baca Juga: Sama-sama Sejutaan, Pilih Mana Infinix Hot 20i atau Samsung Galaxy A04, Cek Spesifikasinya Disini

Tiga kamera belakang ini mempunyai resolusi 50 MP (f/1.8) untuk kamera utama, kamera ultra-wide 12 MP (f/2.2), dan kamera makro 5 MP.

Kamera ini menggunakan sensor IMX766 dengan ukuran sensor 1/5,6 inci dan tiap piksel berukuran 1 mikron.

Untuk kamera utama juga dibekali fitur OIS (Optical Image Stabilization) yang membuat foto atau video yang diambil lebih stabil.

Sedangkan kamera selfie beresolusi 32 MP.

Baca Juga: GESIT, Simak Daftar Harga Oppo Reno Series Dibulan Maret 2023, Oppo Reno7 Dibanderol Harga Rp 6 Jutaan, Minat?

Chipset:

Untuk dapur pacu, Samsung Galaxy A54, ditenagai Exynos 1380, bikinan Samsung.

Chipset ini diklaim mengalami peningkatan CPU 20 persen dan GPU 26 persen dari Exynos 1280 pendahulunya.

Kemudian chip ini akan dipadankan dengan RAM 8 GB dan penyimpanan media 128/256 GB.

Bisa diitambah lagi dengan slot microSD yang tersedia hingga 1 TB.

Sistem operasi yang dijalankan adalah Android 13 yang dipoles dengan antarmuka khas Samsung, OneUI 5.1.

Baterai:

Ponsel ini ditopang baterai berkapasitas 5.000mAH dengan fast charging 25 watt.

Fitur:

Konektivitas 5G, USB-C untuk pengisian daya atau transfer data, speaker stereo Dolby Atmos, dan sertifikasi IP67 (tahan air dan debu).

Tersedia 3 pilihan warna yaitu Awesome Graphite, Awesome White, Awesome Violet, dan Awesome Lime.

Harga di Indonesia:

Samsung Galaxy A54 5G Rp 6 juta untuk varian 8 GB/128 GB,

Samsung Galaxy A54 5G varian 8 GB/256 GB dibanderol Rp 6,39 juta.***

 

Editor: Yuni Herlina

Sumber: Samsung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x