Menolak Tua, Ini Keunggulan Kijang Krista, Mobil Keluarga Andalan Toyota yang Dibanderol Mulai Rp 50 Jutaan

- 21 November 2021, 14:23 WIB
Toyota Krista
Toyota Krista /Istimewa/Carmudi

1. Sasis Panjang dan Kokoh

Kelebihan pertama yang dimiliki Toyota Kijang Krista ini terletak pada bagian sasisnya.

Berbeda dengan Kijang Kapsul yang hanya memiliki pilihan sasis pendek, mobil ini hadir dengan sasis yang lebih panjang.

Kijang Krista memiliki dimensi panjang 4.245 mm, lebar 1.670 mm, dan tinggi 1.770 mm. Selain panjang, sasisnya juga dikenal kokoh.

Sasis yang digunakan Kijang Krista ini diketahui menggunakan konstruksi rangka ladder frame.

Sasis model tangga ini dinilai kuat dan lentur sehingga jarang ditemui masalah pada sasis Kijang Krista.

2. Suspensi Empuk

Kelebihan lainnya yang dimiliki Toyota Kijang Krista ini adalah pada suspensinya yang berkualitas.

Mobil ini dikenal memiliki suspensi yang empuk sehingga nyaman dibawa berkendara, bahkan ketika melewati jalan yang bergelombang.

Untuk suspensi depannya, mobil ini mengandalkan suspensi Double Wishbone.

Halaman:

Editor: Slamet Bowo Santoso

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x