AS Roma vs Feyenoord! Mou Mau Tambah Koleksi, Menanti Tuah Pelatih Spesial Liga-liga Eropa

- 24 Mei 2022, 20:52 WIB
Jose Mourinho menangis haru usai bawa AS Roma ke final Liga Konferensi Eropa 2021 - 2022.
Jose Mourinho menangis haru usai bawa AS Roma ke final Liga Konferensi Eropa 2021 - 2022. /Instagram.com/@josemourinho

Tak hanya itu, Giallorossi juga mendapat hasil positif di dua laga terakhir di Serie A.

Bomber asal Inggris milik Roma, Tammy Abraham, sedang on fire setelah cetak brace di laga pekan kemarin.

Sementara di pihak lawan, Feyenoord datang dengan kondisi kurang baik, setelah alami kekalahan di Liga Belanda kontra FC Twente.

Trio Luis Sinisterra, Guus Til dan Bryan Linssen tetap jadi andalan di lini penyerangan.

Keduanya sama-sama diprediksi akan tampil dengan kekuatan penuh meski bagi AS Roma mereka harus rela tampil tanpa Henrikh Mkhitaryan sementara dua penggawa Feyenoord juga absen.

Arne Slot, pelatih Feyenoord tentu tak ingin begitu saja menyerahkan piala ke Jose Mourinho.

Pertandingan ini diyakini akan berlangsung ketat. Sebab, keduanya berniat menciptakan sejarah di kompetisi ini.

Di laga besok lusa, top skor sementara UEFA Conference League asal Roma, Tammy Abraham, tentu jadi salah satu pemain yang wajib diwaspadai lini belakang Feyenoord Rotterdam.

Hingga saat ini, pemain internasional Inggris ini telah mengemas sembilan gol di ajang UEFA Conferene League. Namun lawan mereka juga bukan tim kemarin sore.

Feyenoord merupakan salah satu tim tersukses Negeri Kincir Angin bersama Ajax Amsterdam.

Halaman:

Editor: Slamet Bowo SBS

Sumber: Berbagai Sumber Sportmole


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x