HAJAR Timor Leste di Babak Penyisihan Grup SEA Games 2021, Posisi Timnas Sepak Bola Indonesia Belum Aman?

- 11 Mei 2022, 06:57 WIB
Timnas Indonesia U-23 saat berlaga melawan Tmnas Timor Leste U-23 dan menang 4-1 di SEA Games 2021 Selasa, 10 Mei 2022 malam. Menyisakan dua laga lagi, Indonesia sementara menempati posisi 4 klasemen sementara Grup A.
Timnas Indonesia U-23 saat berlaga melawan Tmnas Timor Leste U-23 dan menang 4-1 di SEA Games 2021 Selasa, 10 Mei 2022 malam. Menyisakan dua laga lagi, Indonesia sementara menempati posisi 4 klasemen sementara Grup A. /Antara / Aditya Pradana Putra/

KALBAR TERKINI – Timnas Indonesia akhirnya menoreh poin setelah dalam laga tadi malam, Selasa, 10 Mei 2022, berhasil membantai Timor Leste di penisihan grup SEA Games 2021.

Berlangsung di Stadion Viet Tri, Vietnam, Timnas Indonesia berhasil menghajar Timor Leste dengan skor 4-1.

Witan Sulaeman berhasil menjadi bintang dalam laga tadi malam melawan Timor Leste dengan menyumbangkan dua golnya untuk Timnas Indonesia.

Dua gol Witan Sulaeman berhasil disemat di babak kedua, di menit ke 52 dan menit ke 77.

Baca Juga: Indonesia vs Timor Leste di SEA Games 2021, Berikut Link Live Streaming dan Posisi Timnas di Klasemen Grup A

Sementara itu sebagai gol pembuka bagi Indonesia terjadi di babak pertama menit ke 15.

Egi Maulana Vikri berhasil menjadi pemain pertama yang menciptakan gol bagi Garuda Muda, dan hasil 1-0 bertahan hingga turun minum.

Adapun satu gol lain disumbangkan oleh kapten tim Indonesia, Fachrudin Aryanto pada menit ke 59.

Satu gol Timor Leste dibukukan oleh Mouzinho Barreto De Lima pada menit ke-69.

Kemenangan atas Timor Leste ini tentunya sangat penting bagi timnas Indonesia untuk menjaga peluang lolos ke semifinal SEA Games 2021.

Baca Juga: BERIKUT Klasemen Grup A SEA Games 2021 Cabang Sepak Bola, Usai Vietnam Ditahan Filipina,Timor Leste Kalah Lagi

Walau demikian Indonesia masih tertahan di peringkat 4 klasemen sementara Grup A SEA Games 2021 dengan 3 poin.

Sedangkan Timor Leste dipastikan akan pulang lebih awal karena sudah tiga kali memetik kekalahan.

Posisi Timnas Indonesia bahkan masih belum aman, mengingat Myanmar kini telah memuncaki klasemen setelah mengalahkan Filipina.

Indonesia memerlukan kemenangan di pertandingan selanjutnya yaitu melawan Filipina jika masih ingin lolos ke babak selanjutnya.

Baca Juga: UPDATE JADWAL Lengkap SEA Games 2021 Semua Cabor, Bulu Tangkis dan Sepak Bola Kapan?

Kematangan tim dan emosi diperlukan oleh asuhan Shin Tae Yong ini demi menjaga asa untuk bisa merebut emas di SEA Games 2021 ini.

Pertandingan antara Timnas Indonesia vs Filipina akan berlangsung pada Jumat, 13 Mei 2022 pukul 19.00 WIB.

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Timor Leste 4-1:

Indonesia: Egy Maulana Vikri 15', Witan Sulaeman [52', 77'], Fachrudin Aryanto 59'

Timor Leste: Mouzinho Barreto De Lima 69')

Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Timor Leste:

Timnas Indonesia (4-3-3): 20-Ernando Ari Sutaryadi (PG); 16-Ilham Rio Fahmi (14-Asnawi 46'), 19-Fachrudin Aryanto, 5-Rizky Ridho, 2-Alfeandra Dewangga (3-Firza Andika 78'); 17-Syahrian Abimanyu, 6-Marc Klok (7-Marselino 66'), 15-Ricky Kambuaya (9-Ronaldo Kwateh 83'); 8-Witan Sulaeman, 10-Egy Maulana Vikri (11-Saddil 46'), 18-Irfan Jauhari

Cadangan: 1-Adi Satryo (PG), 3-Firza Andika, 14-Asnawi Mangkualam, 7-Marselino Ferdinan, 12-Muhammad Ridwan, 9-Ronaldo Kwateh, 11-Saddil Ramdani.

Pelatih: Shin Tae Yong

Timor Leste (4-2-3-1): 1-Junildo Manuel De Castro; 2-Nelson Sarmento (5-Tomas De Jesus 85'), 18-Filomeno Junior, 3-Orcelio Da Silva, 6-Jhon Frith Ornai (19-Natalino Nunes 85'), 13-Gumario Augusto; 16-Joao Bosco Hale (17-Zenivo Morientes 70').

15-Armindo Correira; 14-Cristeavo (4-Jamito Antonio 85'), 7-Elias Joao Da Costa (8-Dom Lucas 60'); 10-Mouzinho Barreto De Lima

Cadangan: 5-Tomas De Jesus,4-Jamito Antonio, 19-Natalino Nunes, 17-Zenivio Morientes, 11-Aleksandro Luis, 9-Anizo Correia, 20-Georgino Jose Aleksandro Mendoca Da Silva, 8-Dom Lucas Martins, 12-Yohanes Kapitan Paulus Gusmao, 3-Orcelio Da Silva

Pelatih: Fabio Magrao.***

 

Editor: Yuni Herlina

Sumber: sea games


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x