FK Senica Nyaris Tumbang di Tangan MFK Zemplin Michalovce, Egy Maulana Vikri Sumbangkan 1 Gol Penyeimbang

- 17 Oktober 2021, 08:28 WIB
Egy Maulana Vikri (tengah) berselebrasi usai FK Senica mencetak gol.
Egy Maulana Vikri (tengah) berselebrasi usai FK Senica mencetak gol. /Instagram Egy Maulana Vikri/

Setelah unggul 1-0 pada babak pertama, Michalovce bahkan nyaris menggandakan keunggulan ketika menit ke-57.

Akan tetapi, hadiah penalti yang didapat Michalovce tak mampu dikonversi Matej Trusa menjadi gol.

Senica yang butuh perubahan guna mengear gol balasan, akhirnya memasukkan Egy pada menit ke-65.

Pelatih Pavel Sustr menurunkan pemain timnas Indonesia itu menggantikan Filip Orsula.

Masuknya Egy membuat daya serang Senica menjadi lebih variatif.

Pemain jebolan SKO Ragunan itu beberapa kali menjadi kreator untuk peluang emas yang didapat Senica pada babak kedua.

Bahkan, gol balasan Senica yang dicetak Elvis Mashike Sukisa berawal dari umpan kunci yang dilepas Egy.

Pada menit ke-74, Egy memberi umpan terobosan yang disambut Milan Jurdik dengan sepakan kaki kanan.

Bola tembakan diagonal Jurdik dari sudut sempit bisa melewati kiper Michalovce, tapi lantas membentur tiang jauh. Bola muntah tak disia-siakan Sukisa.

Meski dikawal satu pemain belakang, pemain asal Kongo itu sukses menceploskan bola ke gawang kosong.

Halaman:

Editor: Slamet Bowo Santoso

Sumber: Football5Star.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah