Beda Nasib Dua Wakil Inggris, ini Hasil lengkap Laga Leg Pertama Liga Europa

- 30 April 2021, 06:02 WIB
Logo Liga Europa.
Logo Liga Europa. /KALBAR TERKINI/MULYANTO ELSA

KALBAR TERKINI - Dua laga selesai dimainkan.Beda nasib dua wakil English Premier League (EPL) mewarnai hasil laga leg pertama semifinal Liga Europa.

Manchester United, yang bermain di kandang, Old Trafford Stadium, berpesta gol ke gawang AS Roma.

Baca Juga: Ini Setan Merah Sesungguhnya, Bantai AS Roma 6-2 di Leg Pertama Liga Malam Jumat

Sementara Arsenal menyerah di tangan Villarreal saat bertandang ke Estadio de la Ceramica.

Setan Merah vs I Gilollorosso tersaji di Old Trafford, Jumat, 30 April 2021 dini hari WIB. Bruno Fernandes membawa tim tuan rumah unggul 1-0 di menit kesembilan.

Serigala Kecil membalas lima menit berselang via gol penalti Lorenzo Pellegrini. Il Lupi membalikkan keadaan berkat gol Edin Dzeko di menit ke-34. Babak pertama ditutup dengan keunggulan Roma 2-1.

Baca Juga: Barcelona Apes, Mendominasi Sepanjang Laga Justru Keok di Kandang dan Gagal ke Puncak Klasemen

Lalu, Manchester United tancap gas di babak kedua dan mampu menyeimbangkan kedudukan di menit ke-48. Edinson Cavani mencatatkan namanya di papan skor.

Setelahnya, The Red Devils mengamuk dan sukses mencetak empat gol tambahan yang masing-masing disumbangkan Cavani pada menit ke-64, penalti Fernandes (71'), Paul Pogba (75'), serta Mason Greenwood (86'). Setan Merah menutup laga dengan kemenangan telak 6-2.

Hasil berbeda justru diraih tim Inggris lainnya, Arsenal. Bertandang ke markas Villarreal di Estadio de la Ceramica, The Gunners ditaklukkan The Yellow Submarine 1-2.

Baca Juga: Jelang AS Roma VS Manchester United, Paulo Fonseca Gali Informasi Rahasia dari Mantan Skuad Setan Merah

Villarreal mampu unggul 2-0 hingga turun minum berkat gol Manu Trigueros di menit keempat, serta Raul Albiol (29'). Arsenal hanya mampu membalas satu gol melalui eksekusi penalti Nicolas Pepe (73').

Laga ini juga diwarnai kartu merah yang masing-masing didapatkan kedua tim.

Dani Ceballos diusir wasit pada menit ke-58, sementara Villarreal kehilangan Etienne Capoue akibat kartu kuning kedua di menit ke-80.

Baca Juga: Manchester City Sukses Tumbangkan PSG 2-1, Jawara Liga Perancis itu Dipermalukan di Kandang Sendiri

Kekalahan kali ini tidak membuat Arsenal kehilangan harapan untuk melaju ke final.

The Gunners hanya butuh kemenangan 1-0 di leg kedua yang digelar di Stadion Emirates, demi bisa lolos ke partai pamungkas. ***

Editor: Ponti Ana Banjaria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x