Bina Ranting di Panti Asuhan Hieronimus, Pengprov Lemkari Kalbar Bagikan Karategi

- 28 Februari 2021, 16:19 WIB
Ketua Pengprov Lemkari Kalbar, memakaikan Karategi baru kepada para Kohai di Ranting Panti Asuhan Hieronimus.
Ketua Pengprov Lemkari Kalbar, memakaikan Karategi baru kepada para Kohai di Ranting Panti Asuhan Hieronimus. /Kalbar Terkini/Mulyanto Elsa

 

KALBAR TERKINI - Pengurus Provinsi Lembaga Karate-Do Indonesia (Lemkari) Kalbar, mulai bangkit menunjukkan karya terbaiknya.

Lemkari ini adalah kepengurusan yang sah di bawah naungan Shihan Saiko (SS) Anton Lesiangi.

Terbaru, Pengprov Lemkari Kalbar dengan Komando Senpai Ilubatuah Ato, yang akrab dipanggil Senpai Lulu, membuat gebrakan. Ia membuka ranting Perguruan Lemkari di Siantan Pontianak Utara.

Baca Juga: Ditahan Imbang Verona 1:1, Ronaldo Sumbang Satu Gol bagi Juventus

Baca Juga: Raih Kemenangan ke-14 Beruntun, The Citizen Mantapkan Posisi Puncak Klasemen

Yang menarik adalah, Kohai-Kohai yang dilatih merupakan anak-anak Panti Asuhan Hieronimus. Pasti asuhan ini dibina oleh Fr Fransiskus Roke MSA di bawah kepemimpinan Pastor Romanus MSA.

Ada 14 Kohai baru ini, yang mendapatkan perhatian dari Senpai Lulu. Kini, setelah menjalani latihan di Halaman Gereja Santo Yosep Batulayang kurang  lebih dua bulan, para Kohai ini mendapatkan Karategi (Baju Karate) gratis dari Bruder Stephanus Paiman OFM Cap, yang merupakan Ketua Pengprov Lemkari Kalbardan Bendum PB Lemkari .

Didampingi salah seorang Dewan Guru, yang menjabat sebagai Ketua Majelis Sabuk Hitam (MSH) Lemkari Kalbar, Sihan Kornelis dan Senpai Andrys, dari Pengkab Landak.

Tampak pula Asisten Pelatih Igo, mereka menyerahkan dan memakaikan langsung Karategi tersebut kepada para kohai yang baru bergabung di Perguruan Lemkari.

Halaman:

Editor: Ponti Ana Banjaria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x