Up Klasemen dan Rekap Hasil BRI Liga 1 Pekan ke 13: Persib Curi Poin Dimenit Terakhir, Persebaya Menang Banyak

24 September 2023, 08:59 WIB
Striker Persib Bandung, Ciro Alves masih merasakan sakit di kepalanya akibat benturan kepala dengan pemain Bhayangkara FC. Kendati demikian, Ciro Alves berhasil mencetak gol di penghujung laga sehingga membuat Persib naik ke peringkat atas klasemen sementara liga 1.* /tangkap layar Instagram.com/@persib/

KALBAR TERKINI - Persib Bandung dan Persebaya langsung melesat naik ke posisi 5 dan 6 besar klasemen usai menuntaskan pekan ke 13 BRI Liga 1 dengan kemenangan, Sabtu, 23 September 2023.

Persib Bandung menang atas Bhayangkara FC dimana gol kemenangan terjadi dimenit akhir pertandingan. Ciro Alves mencetak gol untuk Persib dimenit 90+6 yang membuat Pangeran Biru merebut poin penuh.

Kemenangan 2-1 langsung membawa Persib naik ke peringkat 5 klasemen BRI Liga 1 dengan 21 poin, sementara Bhayangkara FC semakin terpuruk di dasar klasemen.

Disisi lain, dihari yang sama, Persebaya Surabaya menang banyak atas Arema FC. Bajul ijo unggul 3-1 atas Singo Edan dan mengantarkan mereka ke posisi 6 klasemen dengan 21 poin.

Baca Juga: BRI Liga 1 Hari Ini, Minggu, 24 Sept 2023: Super Big Match Persija Jamu Bali United, PSS Kontra Madura United

Sementara untuk BRI Liga 1 hari ini, Minggu, 24 September 2023 di pekan ke 13 menghadirkan super match antara Persija Jakarta kontra Bali United.

Persija Jakarta akan menjamu Bali United di Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi dimana kick off pada pukul 19:00 WIB.

Siaran langsung pertandingan dipekan ke 13 BRI Liga 1 dapat disaksikan di Indosiar atau melalui layanan streaming Vidio. Selain laga Persija kontra Bali United ada pula pertandingan PSS Sleman melawan Madura United.

Pertandingan antara PSS vs Madura United akan berlangsung pukul 15:00 WIB di stadion Maguwoharjo.

Baca Juga: Up Jadwal dan Prediksi Timnas Indonesia U24 vs China Taipei Sepak Bola Asian Games Penyisihan Grup F

Jadwal Pertandingan

Berikut jadwal pertandingan pekan ke 13 BRI Liga 1:

Hari Ini, Minggu, 24 September 2023

Pukul 15:00 WIB: PSS vs Madura United 

Pukul 19:00 WIB: Persija vs Bali United

Senin, 25 September 2023

Pukul 19:00 WIB: Borneo FC vs PSM Makassar.

Baca Juga: Kapan Laga Indonesia vs Korea Utara? Cek Jadwal Timnas Dipartai Penentuan Grup F Sepak Bola Asian Games 2023

Rekap Hasil Pertandingan dan Klasemen pekan ke 13

Penyerang Persib Bandung, Ciro Alves.

Rans Nusantara vs Persis Solo: 1-2

PSIS vs Barito: 1-0

Persita vs Dewa United: 1-0

Persebaya vs Arema FC: 3-1

Persikabo vs Persik: 2-3

Bhayangkara FC vs Persib Bandung: 1-2

Klasemen Hingga Pekan ke 13 BRI Liga 1:

1. Madura United 26 poin

2. Borneo FC 22 poin

3. Rans Nusantara 22 poin 

4. PSIS 21 poin 

5. Persib Bandung 21 poin

6. Persebaya Surabaya 21 Poin 

7. Barito Putera 20 poin

8. PSM Makassar 18 poin 

9. Persis Solo 18 poin 

10. Bali United 17 poin 

11. Persija  17 poin

12. Dewa United 17 poin

13. PSS Sleman 17 poin

14. Persik Kediri 15 poin

15. Persita 14 poin

16. Arema FC 10 poin

17. Persikabo 9 poin

18. Bhayangkara FC 6 poin 

*** 

Editor: Yuni Herlina

Sumber: BRI Liga 1

Tags

Terkini

Terpopuler