SETELAH Plumpang, Kini Kilang Minyak Pertamina di Dumai, Riau Meledak, Apa Penyebabnya?

- 2 April 2023, 03:55 WIB
Kilang Minyak Pertamina, Dumai, Riau, meledak, Sabtu, 1 April 2023
Kilang Minyak Pertamina, Dumai, Riau, meledak, Sabtu, 1 April 2023 /tangakapan layar Antara

KALBAR TERKINI - Insiden ledakan terjadi kilang minyak milik Pertamina yang berada di Dumai, Riau.

Ledakan yang terjadi, Sabtu, 1 April 2023 sekitar pukul 22.30 WIB itu mengakibatkan rumah hingga plafon masjid roboh.

Video ledakan kilang minyak Pertamina di Dumai, Riau ini pun langsung tersebar di media sosial dan membuat heboh masyarakat.

Apalagi beberapa waktu lalu juga sempat terjadi kejadian serupa yaitu kebakaran di depo Pertamina Plumpang.

Baca Juga: Pertamina Tak Hanya Turunkan Harga BBM di Awal Ramadan Tahun Ini, Tapi Juga Siapkan Cashback, Lho!

Lantas, apakah penyebab terjadinya ledakan di kilang minyak Pertamina Dumai, Riau ini?

Sayangnya, hingga saat ini belum ada keterangan resmi, apa penyebab ledakan di kilang minyak Pertamina Dumai, Riau ini.

Dan belum juga ada keterangan resmi tentang apakah ada korban dalam insiden ledakan ini.

Ledakan keras diketahui berasal dari Kilang Pertamina RU II Dumai di Jalan Putri Tujuh, Riau.

Halaman:

Editor: Yuni Herlina

Sumber: Berbagai Sumber ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x