SEBAB dan Kronologi Hilangnya Emmeril, Putra Ridwan Kamil yang Terseret Arus Sungai di Swiss

- 27 Mei 2022, 09:53 WIB
Putra pertama dari Gubernur Jawa Barat M Ridwan Kamil yakni Emmeril Khan Mumtadz atau biasa dipanggil Eril.
Putra pertama dari Gubernur Jawa Barat M Ridwan Kamil yakni Emmeril Khan Mumtadz atau biasa dipanggil Eril. /Instagram/Emmerilkahn/

KALBAR TERKINI -  Emmeril Khan Mumtadz, putra sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, kini masih dalam pencarian.

Emmeril Khan Mumtadz atau akrab disapa Eril menghilang terseret arus sungai di Swiss, saat sedang berenang.

Hilangnya Eril saat sedang  berenang di Sungai Aaree, Bern, Swiss, Kamis, 26 Mei 2022.

Eril bersama keluarga dan ibunya, Atalia Praratya atau Atalia Kamil sedang berada di Swiss untuk mencari sekolah, guna melanjutkan Pendidikan S2 nya.

Baca Juga: Aktor Hollywood Ray Liotta Tutup Usia Di Lokasi Syuting, Ini Penyebab Kematiannya

Adapun Eril, dan beberapa orang lainnya menyempatkan untuk berenang di sungai Aaree di Bern.

Awalnya tak ada hal apapun yang terjadi. Namun tiba-tiba saat Eril hendak naik ke permukaan, tiba-tiba Eril terseret arus sungai yang cukup deras.

Dari keterangan, Elpi Nazmuzaman, adik Ridwan Kamil, Eril sempat mendapat bantuan teman-temannya saat hendak naik ke atas, sayangnya tak berhasil, karena arus cukup deras.

“Kejadian tersebut terjadi pada tanggal 26 Mei 2022 siang hari waktu Swiss dengan kondisi cuaca cerah," ungkap Elpi dalam keterangan resminya, pagi tadi.

Halaman:

Editor: Yuni Herlina

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x