Libatkan Generasi Milenial, Lismaryani Harapkan Dekranasda Kabupaten Manfaatkan Teknologi Informasi

- 27 Februari 2021, 20:14 WIB
Ketua Dekranasda Kalbar, Ny Lismaryani Sutarmidji
Ketua Dekranasda Kalbar, Ny Lismaryani Sutarmidji /Kalbar Terkini/Mulyanto Elsa

PONTIANAK, KALBAR TERKNI -Digitalisasi melalui teknologi informasi ()IT, kini menjadi salah satu cara meningkatnya promosi produk.

Pemanfaatan IT ini lah yang diharapkan Ketua Dekranasda Kalbar, Lismaryani Sutarmidji, untuk digunakan oleh seluruh dekranasda yang ada di Kalbar.

“Menggunakan dan memanfaatkan IT, untuk mengumpulkan dan mengolah data perajin dan produk kerajinan,” ujarnya saat melantik lima Ketua Dekranasda Kabupaten di Kalbar.

Baca Juga: Buka UKW PWI Kalbar 2021, Gubernur Kalbar Minta Wartawan Objektif Menulis Berita Covid-19

Baca Juga: Fasilitasi Seleksi PPDB SMA Pradita Dirgantara, Lanud Supadio Wujudkan Peran Pembangunan Pendidikan di Kalbar

Sebagai organisasi nirlaba, katanya, Dekranasda diharapkan dapat meningkatkan kualitas pelayanan.

“Mudah dan cepat, serta tanggap terhadap kebutuhan perajin dan masyarakat,” papar Istri Gubernur Kalbar ini.

Ketua Dekranasda, harus memberikan contoh teladan penggunaan produk-produk kerajinan lokal dan nusantara kepada anak, keluarga, dan masyarakat di sekitar untuk menciptakan tren menggunakan produk kerajinan sebagai gaya hidup.

Lismaryani menyatakan, semua Dekranasda harus menyusun program kerja selama lima tahun ke depan. Ia juga meminta agar dapat melibatkan anak muda, kelompok milenial yang bertalenta tinggi, berpendidikan tinggi, serta inovatif dan kreatif.  

Halaman:

Editor: Ponti Ana Banjaria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x